- Takumi Kamijima resmi pindah dari klub Kashima Reysol ke Yokohama F Marinos.
- Sambutan hangat diterima Takumi Kamijima di Yokohama F Marinos dan antusias untuk laga melawan Kashima Reysol di J1 League.
- Takumi Kamijima bertekad membantu Yokohama F Marinos meraih prestasi di tingkat Asia.
SKOR.id - Bek berusia 25 tahun, Takumi Kamijima, resmi meninggalkan Kashima Reysol dan menerima tawaran dari sesama tim J1 League, Yokohama F Marinos.
Takumi Kamijima merupakan pemain jebolan akademi Kashima Reysol. Namun, ia baru masuk dalam tim utama setelah memperkuat tim kampus Chuo University.
Takumi Kamijima mendapat kontrak profesional dari Kashima Reysol pada 2019 ketika tim tersebut masih berkompetisi di kasta kedua Liga Jepang, J2 League.
Ia sempat dipinjamkan ke tim J2 League lainnya, Avispa Fukuoka, yakni pada musim 2020.
Selama membela Kashima Reysol dari 2019-2022, Takumi Kamijima mencatatkan 71 penampilan di semua ajang.
Setelah pertandingan yang berakhir dengan hasil mengecewakan, ia mengaku mendapat banyak kritik dari suporter.
Diakui pula bahwa performanya di Kashima Reysol tidak seperti yang dibayangkannya saat masuk tim akademi.
"Saya bermain secara profesional dengan lambang Kashiwa Reysol selama tiga tahun, tidak termasuk tahun saya dipindahkan ke Fukuoka dengan status pinjaman, tetapi saya tidak dapat tampil sebaik yang saya bayangkan ketika saya masih di sekolah dasar," kata Takumi Kamijima.
"Tahun lalu (2021) kami berjuang untuk degradasi, dan tahun ini (2022) kami bisa naik ke posisi 2 untuk jangka waktu tertentu," ia menambahkan, dikutip dari situs resmi klub.
"Saya pikir tahun depan saya ingin melihat lebih banyak kekuatan dari Kashiwa Reysol, tetapi saya telah memutuskan untuk bermain di bawah Marinos, yang lebih menghargai dan membutuhkan saya sebagai pemain."
Meski sudah pindah ke Yokohama F Marinos, Takumi Kamijima tak akan melupakan bahwa Kashima Reysol merupakan tim yang membentuknya sebagai pemain sejak dari tim akademi.
Ia pun mengaku tak sabar menjalani pertandingan melawan Kashima Reysol di J1 League musim mendatang dan suporter tetap menyambutnya dengan hangat.
Sementara itu bersama Yokohama F Marinos, bek berpostur 186cm ini ingin merasakan atmosfer kompetisi di level Asia.
Ia berjanji akan bekerja keras untuk membantu tim barunya itu meraih prestasi di kancah Asia.
"Senang bertemu denganmu, namaku Takumi Ueshima (Kamijima), dan aku telah pindah dari Kashiwa Reysol," ucap Takumi Kamijima.
"Dan aku akan berjuang dengan sepenuh hati agar bisa memenangkan gelar Asia," ia menegaskan.
Baca Juga Berita J.League Lainnya:
Takuma Asano, dari J.League jadi Bintang Jepang di Piala Dunia 2022
Yosuke Ideguchi Dirumorkan Hengkang dari Celtic pada Januari, Klub-klub J.League Memantau
ASIOP Resmi Jalin Kerja Sama dengan Klub J.League, Shonan Bellmare