- Para pemain timnas Indonesia dan U-19 sudah tiba di Jakarta, tepatnya di Hotel Fairmont, Kamis (23/7/2020).
- Pemain timnas Indonesia dan U-19 yang sudah tiba di Jakarta langsung menjalani rapid test dari PSSI.
- Pada Jumat (24/7/2020), para pemain timnas Indonesia dan U-19 akan menjalani PCR swab test di hotel.
SKOR.id - Satu per satu pemain timnas Indonesia dan U-19 yang dipanggil mengikuti pemusatan latihan tiba di Hotel Fairmont, Jakarta, Kamis (23/7/3030).
Dua pemain timnas Indonesia U-19, Sutan Diego Zico dan Yudha Febrian, sudah tiba. Untuk timnas Indonesia ada Febri Hariyadi, Andy Setyo, serta Ryuji Utomo.
Para pemain timnas Indonesia dan U-19 yang sudah tiba di Jakarta langsung berurusan dengan dokter PSSI, Syarif Alwi, guna menjalani rapid test.
“Sesuai arahan Ketua Umum PSSI, hari ini seluruh pemain dan ofisial Timnas Senior dan U-19 kami lakukan pemeriksaan rapid test," kata Syarif Alwi.
"Itu (proses rapid test) berjalan dengan lancar dan baik," ucap dokter yang setia mengawal timnas Indonesia sejak satu dekade terakhir, Kamis (23/7/2020).
Tak hanya rapid test, para pemain yang sudah tiba di ibu kota nantinya juga akan menjalani PCR swab test pada keesokan harinya, Jumat (24/7/2020).
"Selanjutnya besok (Jumat, 24 Juli 2020) kami akan melakukan swab test kepada seluruh pemain dan ofisial,” Syarif Alwi menambahkan.
Sementara itu, Ryuji Utomo mengaku sudah tidak sabar untuk menjalankan program latihan dari pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
“Saya sudah tidak sabar menanti pemusatan latihan nanti, sudah lama tidak merasakan rumput lapangan sepak bola," ujar Ryuji Utomo.
Menurut bek Persija ini, tampil bersama Garuda Merah-Putih, julukan timnas Indonesia, merupakan keinginan semua pemain profesional.
Karenanya Ryuji bakal bekerja keras untuk memenuhi ekspektasi Shin sehingga dapat satu slot pemain timnas Indonesia yang akan tampil dalam Pra Piala Dunia 2022.
"Tentu ini juga merupakan keinginan setiap pemain. Alhamdulillah bisa terpilih pada TC kali ini, saya akan memberikan yang terbaik,” Ryuji menuturkan.
Timnas Indonesia dan U-19 akan mulai menggelar latihan pada Sabtu (25/7/2020) di Stadion Madya, Gelora Bung Karno, Senayan.
Latihan ini akan dipimpin langsung Shin Tae-yong, yang sudah tiba di Indonesia dari Korea Selatan pada Rabu (22/7/2020) malam.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Baca Juga Berita Timnas Indonesia Lainnya:
Masuk Timnas Indonesia Merupakan Impian Hari Yudo sejak SSB di Malang
Daftar Pemain Timnas Indonesia Junior yang Cedera ACL dalam 5 Tahun Terakhir
Analisis Mengapa Bagas Adi Nugroho Rutin Dipanggil Timnas Indonesia