- Timnas U-20 Indonesia tak akan diperkuat Marselino Ferdinan dan tiga pemain naturalisasi di Piala Asia U-20 2023.
- Pelatih timnas U-20 Indonesia, Shin Tae-yong, menjelaskan soal ketersediaan Marselino Ferdinan untuk tim.
- Menpora RI, Zainudin Amali, memaparkan proses naturalisasi Ivar Jenner, Justin Hubner, dan Rafael Struick.
SKOR.id - Timnas U-20 Indonesia dipastikan tidak tampil dengan kekuatan terbaiknya pada Piala Asia U-20 2023.
Garuda Muda akan ambil bagian pada Piala Asia U-20 2023 yang bakal digelar di Uzbekistan pada Maret mendatang.
Untuk menghadapi ajang tersebut, timnas Indonesia dipastikan tanpa salah satu pemain kuncinya, Marselino Ferdinan.
Hal itu dipastikan pelatih timnas U-20 Indonesia, Shin Tae-yong, usai lawan Guatemala U-20, Selasa (21/2/2023) malam.
Mantan gelandang Persebaya Surabaya itu masih harus membela klubnya KMSK Deinze di Liga Belgia divisi dua.
Kendati begitu, ia akan tetap menjadi bagian skuad Garuda Muda kala mengarungi Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia.
"Marselino tidak akan ikut ke Uzbekistan," ucap pelatih asal Korea Selatan itu di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.
"Jadi tanggal 8 April begitu selesai dengan timnya, akan bergabung dengan timnas sampai selesai Piala Dunia (U-20)."
Bukan cuma tanpa Marselino Ferdinan, timnas U-20 Indonesia juga tanpa pemain naturalisasi di Piala Asia U-20 2023.
Hal itu dipastikan Menpora RI sekaligus Wakil Ketua Umum PSSI, Zainudin Amali, juga pada Selasa (21/2/2023) malam.
Mereka adalah Ivar Jenner, Justin Hubner, dan Rafael Struick yang sedang menunggu berkasnya direstui DPR RI.
"Presiden sudah menandatangani tapi harus menunggu DPR. Jadi harus diparipurnakan setelah reses," ucap Zainudin Amali.
Untuk diketahui, periode reses DPR dimulai sejak 17 Februari 2023 dan baru selesai pada 13 Maret mendatang.
Dengan begitu Ivar Jenner, Justin Hubner, dan Rafael Struick belum bisa didaftarkan untuk Piala Asia U-20 2023.
"Proses administrasinya masih ada yang harus dilalui di Komisi X dan Komisi III, kemudian ke Presiden dan Kemenkumham lalu disumpah," Zainudin Amali menambahkan.
Seraya Marselino Ferdinan, ketiga pemain naturalisasi itu diyakini bisa memperkuat timnas U-20 Indonesia di Piala Dunia U-20 2023.