- Uni Emirat Arab akan menjadi negara yang didatangani timnas Thailand dalam FIFA Matchday akhir bulan ini.
- Ada dua negara yang bakal dihadapi timnas Thailand dalam agenda FIFA Matchday edisi Maret 2023.
- Thailand ingin memaksimalkan dua laga dalam FIFA Matchday ini seleps mereka menjuara Piala AFF 2022 awal 2023.
SKOR.id - Federasi Sepak Bola Thailand (FAT) memastikan kegiatan tim nasional negara itu dapat dukungan penuh pemerintahan negerinya.
Pada Rabu (15/3/2023), FAT pun mengumumkan para 25 pemain yang dipanggil pelatih Alexandre Polking.
FAT mengumumkan agenda terbaru timnas Thailand ini adalah pemanasan mereka menuju sejumlah agenda pertandingan internasional.
Timmas Thailand pun memaksimalkan pertandingan persahabatan level A sesuai kalender FIFA Matchday pertama tahun ini pada Maret 2023.
Skuad dengan julukan Changsuek akan pergi ke Uni Emirat Arab pada akhir bulan ini. Thailand melakoni dua uji coba internasional di negara itu.
Pertama pada 25 Maret 2023, timnas Thailand akan bersua Suriah. Tiga hari kemudian, anak asuh Alexandre Polking bersua tuan rumah Uni Emirat Arab.
Dua pertandingan persahabatan Thailand ini akan terlaksana di Stadion Chabab Al-Ahli, Dubai, UEA dan Stadion Al Nahyan, Adu Dhabi, UEA.
Menurut FAT, agenda pertama FIFA Matchday untuk 2023 punya rentetan panjang dan bagian dari program timnas Thailand.
Laga-laga uji coba di Uni Emirat Arab ini ditegaskan FAT sebagai persiapan jauh timnas Thailand menatap dua ajang besar.
Pertama, ini bagian dari persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026. Putaran kedua kualifikasi ini untuk zona Asia yang akan dimulai November 2023.
Kedua, uji coba ini pemanasan menuju putaran final Piala Asia 2023, yang akan berlangsung pada Januari 2024 di Qatar.
Timnas Thailand akan memulai pemusatan latihan untuk FIFA Matchday ini mulai Senin (20/3/2023) lalu tiga hari kemudian terbang ke UEA)
Daftar 25 Pemain Timnas Thailand untuk FIFA Matchday edisi Maret 2023
Kiper: Somporn Yos (Port FC), Patiwat Khammai (Muangthong United), Kampol Pathomakkakul (Ratchaburi FC)
Belakang: Elias Dolah dan Suphanan Bureerat (Port FC), Manuel Bihr dan Peerapat Notchaiya (Bangkok United), Theerathon Bunmathan (Buriram United), Kritsada Kaman (Chonburi FC), Jakkapan Praisuwan (BG Pathum United), Nicholas Mickelson (Odense BK/Denmark)
Gelandang: Chanathip Songkrasin (Kawasaki Frontale), Peeradon Chamratsamee (Buriram United), Thitiphan Phuangchan dan Thossawat Limwannasathian (Bangkok United), Worachit Kanitsribampen dan Pathompol Charoenrattanapirom(Port FC), Weerathep Pomphan, Picha Autra, dan Ekanit Panya (Muangthong United), Chanukun Karin (Police Tero FC), Supachok Sarachat (Consadole Sapporo)
Striker: Supachai Jaided dan Suphanat Mueanta (Buriram United), Poramet Arjvirai (Muangthong United)