- Penyerang asal Argentina, Sergio Aguero dipanggil timnas Malaysia untuk persiapan ke Piala AFF 2022.
- Sergio Aguero adalah penyerang asing asal Argentina yang kini berpaspor Malaysia.
- Dia masuk dalam 41 nama yang dipanggil timnas Malaysia untuk pemusatan latihan menuju Piala AFF 2022.
SKOR.id - Sergio Fabian Ezequiel Agüero yang lahir pada 7 April 1994 di Chamical, La Rioja, Argentina dipanggil timnas Malaysia.
Dia adalah penyerang dari klub Liga Super Malaysia, Sri Pahang FC dengan status pemain naturalisasi murni.
Namun sejak 2021, dia belum debut untuk Sri Pahang FC sejak bergabung dari klub kasta ketiga Liga Malaysia, KL Rovers.
Sebab, Sergio Aguero lebih banyak main dengan status pinjaman untuk Perak FC dan Perak FC II sampai akhir 2022.
Hanya saja, dari 41 pemain timnas Malaysia untuk Piala AFF 2022, Sergio Aguero masuk 29 pilar yang masuk list untuk pemusatan latihan timnas Malaysia.
Selain Sergio Aguero dari 29 nama itu, posisi lini depan pelatih Kim Pan-gon memanggil enam penyerang lain.
Para penyerang itu adalah duo Johor Darul Takzim, Safawi Rasid dan Ramadhan Saifullah.
Kemudian ada dua pemain depan milik Terengganu FC, Faiz Nasir dan Faisal Halim. Lalu, Darren Lok dari Petaling Jaya City FC.
Darren Lok adalah striker kelahiran Inggris dengan ayah asli Malaka, Malaysia.
Kim Pan-gon juga memanggil striker berusia 19 tahun milik Kuala Lumpur City FC, Haqimi Rosli.
Dari semua penyerang timnas Malaysia yang terbaru ini, Safawi Rasid yang main paling banyak dengan caps 44 untuk negerinya.
Sementara itu, skuad Harimau Malaya akan tampil di Piala AFF 2022, akhir bulan depan dengan ancaman kekuatan timpang.
Ada total delapan pilar utama dari 12 pemain tidak bisa dicantumkan dalam daftar timnas Malaysia.
Melalui keterangan media yang dikeluarkan Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM), delapan pemain kunci Johor Darul Takzim (JDT) absen.
Mereka adalah Arif Aiman Hanapi, Shahrul Saad, Le'Vere Corbin Ong, Nazmi Faiz Mansor, Akhyar Rashid, Matthew Davies, dan Syafiq Ahmad.
Sedangkan empat pilar tersisa dengan tiga pilar JDT dan satu gelandang Sri Pahang FC, Nor Azam Abdul Azih juga harus dipinggirkan Kim Pan-gon alias absen di Piala AFF 2022.
Rencananya, skuad Harimau Malaya akan melakoni dua laga persahabatan internasional melawan Kamboja dan Maladewa pada 9 serta 14 Desember 2022.
Ini dua pertandingan pemanasan untuk persiapan menghadapi Piala AFF 2022.
Malaysia akan ditempatkan di Grup B fase awal turnamen bersama Myanmar, Laos, Vietnam, dan Singapura.
Laga pertama Piala AFF 2022, timnas Malaysia dijadwalkan ke Yangon untuk bertemu Myanmar pada 21 Desember tahun ini.
Kemudian, skuad Harimau Malaya menjamu Laos di Stadion Nasional Bukit Jalil pada 24 Desember 2022.
Setelah itu, Malaysia tur tak mudah ke Hanoi saat dijamu timnas Vietnam pada 27 Desember 2022.
Laga fase grup terakhir di Piala AFF 2022, timnas Malaysia menjamu Singapura di Stadion Nasional Bukit Jalil pada 3 Januari 2023.
Baca Juga Berita Timnas Malaysia lainnya:
Jelang Piala AFF 2022, Timnas Malaysia Rilis Jersey Anyar nan Sederhana