- Pelatih timnas Vietnam, Park Hang-seo, mengomentari hasil pertandingan melawan Indonesia.
- Vietnam bermain imbang 0-0 melawan Indonesia di Piala AFF 2020.
- Park Hang-seo tak mau mengomentari lebih jauh soal permainan bertahan Indonesia.
SKOR.id - Timnas Indonesia berhadapan dengan tim kuat Vietnam pada pertandingan ketiga Grup B Piala AFF 2020.
Pertandingan timnas Indonesia vs Vietnam digelar di Bishan Stadium, Rabu (15/12/2021) malam WIB.
Hasil akhir laga antara Timnas Indonesia vs Vietnam berakhir dengan skor 0-0.
Seusai pertandingan pelatih kedua tim mendapat beberapa pertanyaan dalam konferensi pers.
Pelatih Vietnam, Park Hang-seo, dengan dibantu penerjemah, mendapat pertanyaan seputar permainan timnas Indonesia.
Salah satu pertanyaan yang diberikan kepada Park Hang-seo adalah seputar permainan bertahan timnas Indonesia.
Permainan Vietnam memang lebih mendominasi pertandingan melawan Indonesia di Piala AFF kali ini.
Tercatat The Golden Star menguasai 70 persen jalannya pertandingan melawan Indonesia.
Namun, Park Hang-seo menolak berkomentar lebih jauh mengenai permainan bertahan Pasukan Garuda.
"Kami tidak perlu memberikan penilaian terkait taktik yang digunakan lawan," jawab Park Hang-seo melalui penerjemah.
Pada pertandingan sebelumnya, Vietnam selalu tampil brilian dengan mencetak dua gol melawan Laos, dan tiga gol melawan Malaysia.
Namun, pada pertandingan kali ini, anak asuh Park Hang-seo gagal menjebol gawang tim asuhan Shin Tae-yong.
Meski gagal mencetak gol, Park Hang-seo tetap memuji permainan timnya.
"Saya pikir, para pemain kami bermain bagus," ujar Park Hang-seo.
"Tentu saja jika kami mencetak gol itu adalah hal yang bagus, tapi kami tak bisa mencetak gol, jadi itu tak terlalu berdampak," ujar Park Hang-seo menambahkan.
Tanpa Elkan Baggott, Shin Tae-yong langsung memakai empat pemain bertipe bek tengah sebagai starter..
LIVE Update: Timnas Indonesia vs Vietnam https://t.co/y2DalsiWnq— SKOR.id (@skorindonesia) December 15, 2021
Berita Timnas Indonesia Lainnya:
Hasil Timnas Indonesia vs Vietnam: Pasukan Garuda Curi Poin dari The Golden Star