- Timnas Indonesia U-16 baru saja mengalahkan Askab Kabupaten Bekasi dengan skor telak 5-0, di Stadion Patriot Candrabhaga, Jumat (24/7/2020).
- Pelatih kepala timnas Indonesia U-16, Bima Sakti Tukiman, mengaku puas dengan penampilan anak asuhnya.
- Bima Sakti mengaku skuad timnas Indonesia U-16 telah menunjukkan progres yang positif.
SKOR.id - Timnas Indonesia U-16 melangsungkan uji coba pertamanya mengahadapi Askab Kabupaten Bekasi U-18, di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Jumat (24/7/2020) sore.
Timnas Indonesia U-16 sukses mengalahkan Askab Kabupaten Bekasi U-18 dengan skor telak 5-0.
Masing-masing gol diciptakan oleh Marcell Januar menit ke-30, Ahmad Athallah (40'), Franciscus Valentino Amaral (48'), dan Wahyu Agong (69' dan 73').
Bima Sakti Tukiman, pelatih kepala timnas Indonesia U-16 mengaku puas dengan penampilan anak asuhnya pada laga uji coba ini.
Lebih lanjut, Bima Sakti mengaku kalau anak asuhnya bermain seperti yang staf pelatih inginkan.
"Yang pasti saya puas dengan kinerja pemain pada uji coba hari ini. Kami maklum juga mereka tiga bulan setengah tidak ada pertandingan uji coba dan progres mereka bisa memberikan permainan terbaik," kata Bima Sakti dalam rilis PSSI.
"Mereka semua berusaha untuk bermain maksimal dan Alhmdulillah kami bisa bermain sesuai dengan permainan dan game model yang kami mau. Soal hasil bagi saya nomor dua atau tiga," Bima Sakti menambahkan.
Tak lain kemenangan ini berkat latihan yang dilakukan sejak pemusatan latihan pertama kali digelar pada 6 Juli lalu.
Uji coba ini sebagai bagian persiapan skuad Garuda Muda tampil pada Piala Asia U-16 2020 di Bahrain 25 November sampai 12 Desember tahun ini.
Timnas Indonesia U-16 tergabung dalam grup neraka yakni Grup D, bersama Tiongkok, Arab Saudi, dan Jepang.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Timnas Indonesia Lainnya:
Panggilan Perdana Timnas Indonesia Membuat Bek Persebaya Membara
Tak Dipanggil Timnas Indonesia, Kiper Utama Persija Introspeksi Diri
Pelatih Tira Persikabo Optimistis Andy Setyo Menjadi Pemain Inti di Timnas Indonesia