- Timnas futsal Indonesia resmi mengakhiri pemusatan latihan periode Oktober-November.
- TC ditutup dengan laga internal antarpemain timnas futsal Indonesia.
- Rencananya timnas futsal Indonesia akan kembali menggelar TC pada Februari 2021.
SKOR.id - Pemusatan latihan (TC) timnas futsal Indonesia periode Oktober-November 2020 telah resmi berakhir.
Timnas futsal Indonesia merampungkan agenda TC di Bhaskara Arena, Surabaya, yang berlangsung Oktober-November.
TC kali ini ditutup dengan laga internal dengan membagi para pemain timnas futsal Indonesia menjadi dua tim, Sabtu (14/11/2020).
Setelah laga tersebut, para pemain dan pelatih timnas futsal Indonesia menggelar pertemuan.
Kensuke Takahashi, pelatih timnas futsal, memberi arahan kepada para pemainnya setelah TC kali ini berakhir.
Sebelum dibubarkan dan para pemain kembali ke daerah masing-masing, seluruh anggota tim menjalani rapid test untuk memastikan tak ada yang terpapar Covid-19.
"Pesan kepada para pemain agar jangan sampai kehilangan massa otot dan level kebugaran. Terus berlatih dengan program yang sudah ada," kata Kensuke Takahashi, dalam rilis yang diterima Skor.id.
"Selama jeda TC kalau ada pemain yang cedera, bisa berkomunikasi dengan dokter timnas futsal dan fisioterapis. Jangan sampai lengah dengan kondisi badan," Kensuke Takahashi, menambahkan.
Timnas futsal Indonesia kembali akan menggelar pemusatan latihan pada Februari 2021.
TC terus dilakukan timnas futsal Indonesia untuk menyongsong gelaran Piala Asia Futsal yang rencananya akan dihelar pada 23 Maret-3 April 2021 di Kuwait.
Sementara untuk lokasi, kemungkinan TC timnas futsal Indonesia periode Februari 2021 kembali akan digelar di Surabaya.
"Pemain harus bisa menjaga stamina dengan berlatih sendiri. Kalau berlatih di klub, semoga pemain difasilitasi dalam latihan yang sesuai program coach Kensuke," kata Dimas Bagus Kurniawan, manajer timnas futsal Indonesia.
Timnas futsal Indonesia tergabung di Grup C Piala Asia Futsal 2020. Tim Garuda akan menghadapi Cina, Uzbekistan, dan Bahrain di grup tersebut.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Timnas Futsal Indonesia Lainnya:
TC Timnas Futsal Indonesia Ditutup, Kensuke Takahashi Menilai Pemain Banyak Berubah
Hadapi Piala Asia Futsal 2020, TC Timnas Futsal Indonesia Berlangsung Kompetitif
Kensuke Takahashi Geber Persiapan Timnas Futsal Indonesia Menuju Piala Dunia