- Setelah melewati babak reguler, turnamen MPL Indonesia Season 10 akan segera memasuki babak playoff.
- Menjelang babak playoff MPL Indonesia Season 10 beragam prediksi juga sudah bertebaran.
- Tuturu merupakan salah satu yang telah mengutarakan prediksinya.
SKOR.id - Setelah melewati babak reguler, turnamen MPL Indonesia Season 10 akan segera memasuki babak playoff.
Sebanyak 6 tim terkuat telah tersaring dan akan memperebutkan gelar juaranya.
Menjelang babak playoff MPL Indonesia Season 10 beragam prediksi juga sudah bertebaran.
Tuturu merupakan salah satu yang telah mengutarakan prediksinya.
Melalui kanal YouTube Jonathan Liandi ia mengungkapkan dua nama yang menurutnya memiliki peluang besar untuk menjadi juara.
"Prediksi juara MPL Indonesia Season 10 kalau enggak RRQ, ONIC sih," ucapnya.
Kedua tim yang disebutkan memang memiliki kekuatan yang mengerikan.
Baik ONIC Esports maupun RRQ Hoshi masih menjadi tim unggulan dan konsisten mendominasi di jajaran top 2 babak reguler di tiga musim yakni MPL Indonesia Season 8, 9 dan 10.
Meski RRQ Hoshi sempat mengalami penurunan namun dengan cepat Alberttt dan kawan-kawan berhasil comeback dengan sempurna.
Namun musim ke-10 ini juga disebut-sebut sebagai musim yang tidak bisa diprediksi.
Pasalnya banyak tim yang sebelumnya "meredup" kini berhasil lolos ke babak playoff seperti Rebellion Zion.
Berita Mobile Legends lainnya:
EVOS Esports Disebut PHK Karyawan, Imbas Gagal Lolos Play-off MPL ID S10?