- PUBG Mobile Club Open (PMCO) SEA Wildcard 2021 Spring telah menyelesaikan gelarannya pada Minggu (25/4/2021) kemarin.
- PMCO SEA Wildcard 2021 Spring adalah turnamen PUBG Mobile yang diikuti oleh 16 tim dari Asia Tenggara untuk memperebutkan slot wildcard PMPL SEA Season 3 2021.
- Incognito, Orange PLAY, dan JM Yellow berhasil menduduki posisi tiga teratas dan berhak melaju ke PMPL SEA Season 3 mendatang.
SKOR.id - PUBG Mobile Club Open (PMCO) SEA Wildcard 2021 Spring telah menyelesaikan gelarannya pada Minggu (25/4/2021).
PMCO SEA Wildcard 2021 Spring adalah turnamen PUBG Mobile yang diikuti oleh 16 tim dari Asia Tenggara untuk memperebutkan slot wildcard PMPL SEA Season 3 2021.
Jatah slot yang diperebutkan adalah tiga wildcard untuk bisa mengikuti PMPL SEA Season 3 yang bakal digelar pada 21-23 Mei 2021 mendatang.
PMCO SEA Wildcard 2021 Spring diikuti oleh delapan tim berasal dari Filipina dan delapan tim berasal dari Kamboja akan saling bersaing memperebutkan tiga slot wildcard yang tersisa.
Delapan tim dari Filipina antara lain adalah Blacklist International, SABRINA, DEMIGOD INCOGNITO, Guidotti Mikasa, Akuma Kitsune, BETA Sentinel, Sabrina Fuegos, dan OGG Pro Team.
Delapan tim dari Kamboja adalah Orange PLAY, Family TBK, NRX Cambodia, JM Yellow, JoinMe Black, Team MAX, 6C empire, dan APG Esports.
Incognito,Orange PLAY, dan JM Yellow berhasil menduduki posisi tiga teratas dan berhak melaju ke PMPL SEA Season 3 mendatang.
Kepastian itu didapat setelah dari 12 pertandingan yang dilakukan, posisi pertama diduduki oleh Incognito berhasil memperoleh 130 poin dengan 56 kill dan 1 chicken dinner.
Kemudian disusul Orange Play sebagai runner up yang mengoleksi 126 poin dengan 59 kill dan 2 chicken dinner.
Jatah wildcard terakhir berhasil diamankan JM Yellow setelah mengumpulkan 11 poin dengan 53 kill dan 1 chicken dinner.
View this post on Instagram
Lolosnya tiga tim melalui slot wildcard tersebut melengkapi enam belas tim yang akan berlaga pada PMPL SEA Season 3.
Keenambelas tim yang akan berlaga pada PMPL SEA Season 3 adalah Bigetron Red Aliens, Geek Fam ID, Aura Esports, EVOS Reborn, FaZe Clan, The Infinity, Valdus Esports, Resurgence, Geek Fam Malaysia, Dingos MPX, HVNB, Eagle Esports, Infinity IQ, Incognito, Orange PLAY, dan JM Yellow.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Tim Impian Jamesss dan Wannn untuk Timnas Mobile Legends Indonesia di SEA Games 2021 https://t.co/Zuo7Nt3Lqe— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 25, 2021
Berita PMPL lainnya:
Player Futbolist, Solkay, Sukses Sama Raihan Kill Milik BTR Ryzen
Voin V88 dan Takae Esports Langsung Lepas Pemain Usai PMPL Indonesia Season 3