- Tim kickboxing DKI Jakarta tampil sebagai juara umum dalam seleksi tim nasional kickboxing Indonesia untuk SEA Games 2021.
- Sebanyak 9 dari 13 pemain yang diturunkan mampu melangkah hingga babak semifinal.
- Sang pelatih, Marlaut Farhan Hutapea, mengaku bangga dengan pencapaian anak asuhnya.
SKOR.id - Tim kickboxing DKI Jakarta sukses menyabet gelar juara umum dalam seleksi timnas untuk SEA Games 2021.
Tim nasional kickboxing Indonesia menggelar seleksi untuk SEA Games 2021 di Vietnam pada 4-6 April lalu.
Dalam seleksi tersebut, tim kickboxing dari DKI Jakarta tampil sebagai juara umum.
Dari 13 atlet yang diturunkan, sembilan atlet melaju ke babak semifinal pada event yang digelar di NAM Hotel Kemayoran Jakarta.
Pelatih tim kickboxing DKI Jaya, Marlaut Farhan Hutapea, mengaku sangat bangga dengan hasil yang diperoleh timnya.
Pelatih berusia 24 tahun ini juga menyampaikan apresiasi kepada Ketua Umum kickboxing DKI Jaya, Yoko Arthi Budiman, dan ketua umum DKI Jakarta Selatan, Deardo Purba.
Mereka disebutnya turut membantu persiapan para atlet dan bersama mensponsori seragam sampai dengan suplemen yang dibutuhkan oleh atlet.
Adapun sembilan atlet yang lolos menjadi tim nasional untuk kickboxing Indonesia tersebut akan dibagi menjadi dua rombongan.
Satu rombongan akan mewakili Indonesia pada SEA Games 2021, sedangkan yang lainnya untuk Asian Games 2022.
"Saya sangat bangga dengan hasil yang diperoleh untuk tim DKI. Saya juga sangat berterima kasih kepada Ketua Umum DKI atas kesempatan yang diberikan," ujar Marlaut.
"Harapannya semoga saya bisa terus memberikan yang terbaik dari segi kepelatihan untuk kemajuan para atlet ke depannya," ia menambahkan.
Dua dari total keseluruhan atlet yang lolos seleksi nasional kickboxing ini adalah binaan Marlaut di sasana H Brothers MMA.
Mereka adalah Rahul Pinem, kickboxer kelas 63 kg yang berhasil meraih juara dan David Leonardo, fighter kelas 57 kg yang berhasil meraih peringkat kedua.
Selanjutnya, Marlaut diharapkan dapat turut membantu membina para atlet lain yang telah lolos seleksi dalam segi pelatihan.
Dengan demikian, kemampuan para atlet dapat dimaksimalkan dan dapat mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Baca Juga Berita Olahraga Lainnya:
Predator MMA Indonesia Siapkan Vera Valentina untuk Ajang Kickboxing National Championship
Atlet Asal Solo Jadi Presiden Federasi Kickboxing Indonesia
Sebanyak 40 Petarung Ikuti Kejuaraan Kickboxing Pertama di Indonesia