- Baru-baru ini muncul deretan emoji yang mewakili unsur-unsur dari berbagai klub di dunia.
- Deretan emoji tersebut muncul dari unggahan 433 via akun Instagram resmi mereka, Kamis (7/1/2021).
- Dari deretan emoji klub-klub tersebut, ternyata ada tiga tim Liga 1, yakni Persija Jakarta, Persib Bandung, dan Madura United.
SKOR.id - Ada emoji tiga tim Liga 1 berada di antara deretan klub-klub dunia termasuk Manchester United dan Atletico Madrid.
Emoji bisa dibilang sebagai salah satu elemen penting dalam berkomunikasi apalagi melalui teks atau chatting.
Penggunaan emoji biasanya dipakai untuk menambahkan kesan emosi dan mempertegas konteks chat.
Akan tetapi baru-baru ini, 433 melalui akun Instagramnya mengumbar deretan emoji yang mewakili berbagai macam klub sepak bola yang ada di dunia.
Total ada 90 emoji yang mewakili 90 klub dari berbagai dunia yang diperlihatkan melalui unggahan pada Kamis (7/1/2021).
Emoji tersebut mewakili unsur-unsur klub mulai dari julukan hingga hal yang terkenal dari kota tempat tim-tim tersebut berasal.
Namun ketika diperhatikan, ternyata terselip tiga tim Liga 1 yang juga termasuk di dalam 90 emoji tersebut.
Ketiga tim tersebut adalah Persija Jakarta, Persib Bandung, dan Madura United.
View this post on Instagram
Persija Jakarta mendapatkan emoji harimau sesuai dengan julukannya yang merupakan Macan Kemayoran.
Sementara itu, Persib Bandung mendapatkan emoji kepala harimau karena julukannya sebagai Maung Bandung.
Sedangkan Madura United diwakili oleh emoji sapi karena julukannya adalah Laskar Sapeh Kerrab.
Ketiga tim Liga 1 tersebut bersanding dengan berbagai klub besar seperti Barcelona, Real Madrid, Liverpool, Bayern Munchen, dan Atletico Madrid.
Ada juga duo Manchester dari Inggis, Manchester United serta Manchester City.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Persipura dibubarkan, Jacksen F Tiago punya fokus lain https://t.co/GQyXkNkIPT— SKOR Indonesia (@skorindonesia) January 7, 2021
Berita Liga 1 lainnya:
Persiraja Banda Aceh Siapkan Stadion H. Dimurthala untuk Liga 1
Soal Liga 1, PSSI Kembali Bersuara dan Kembali Menyebut soal Kepolisian