- Tiga tim Mobile Legends asal Indonesia melangkah ke babak playoff setelah menjadi peringkat pertama di tiap grup.
- MPL Invitational 4 Nation Cup sudah menyelesaikan fase grup kedua pada 26 hingga 28 Juni 2020.
- ONIC, Alter Ego, dan Aerowolf akan masuk lower bracket pada fase playoff bersama Geek Fam MY.
SKOR.id - MPL Invitational 4 Nation Cup sudah menyelesaikan fase grup kedua pada 26 hingga 28 Juni 2020.
Tiga tim Mobile Legends asal Indonesia melangkah ke babak playoff setelah menjadi peringkat pertama di tiap grup.
Dari grup A, wakil Indonesia yang melaju ke playoff adalah tim ONIC Esport, setelah menumbangkan semua lawan di fase grup.
ONIC Esport unggul atas Aura Fire, Todak, dan juga Team SMG dalam persaingan sengit di grup A.
ONIC mengemas tiga kemenangan tanpa kehilangan satu pun gim dalam permainan best of three.
Sementara dari Grup B, Alter Ego yang berhasil lolos ke playoff sebagai wakil tim dari Indonesia.
Alter Ego tak mampu dibendung oleh tiga tim lain yakni EVOS SG, Team Bosskurr, dan Notorious Villains.
Tiga kemenangan tanpa sekalipun kecologan berhasil diraih oleh Alter Ego sepanjang fase grup.
Dari Grup C, tim yang berhasil lolos ke fase playoff MPL Invitational 4 Nation Cup adalah Genflix Aerowolf.
Aerowolf memuncaki klasemen karena unggul head to head atas Bigetron Alpha karena kedua tim memiliki poin yang sama.
Selain unggul atas Bigetron, Aerowolf juga unggul atas Geek Fam ID dan Siren Clan dalam persaingan Grup C.
ONIC, Alter Ego, dan Aerowolf akan masuk lower bracket pada fase playoff bersama Geek Fam MY.
Sementara RRQ Hoshi dan EVOS Legends berada di upper bracket pada playoff MPL Invitational 4 Nation Cup bersama Resurgence dan pemenang MPL Myanmar.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Mengenal Livik, Peta Baru Eksklusif di PUBG Mobilehttps://t.co/VQceYx0KYa— SKOR Indonesia (@skorindonesia) June 29, 2020
Berita Mobile Legends lainnya:
Tidak Ada Tim Tambahan untuk MPL Indonesia Season 6
Klasemen Grup A, B dan C MPL Invitational 4 Nation Cup Pekan Pertama