- Gelombang pengunduran diri membuat Thomas dan Uber Cup 2020 bisa batal digelar tahun ini.
- Publik bulu tangkis masih menunggu pengumuman resmi BWF terkait nasib Thomas dan Uber Cup 2020.
- BWF telah gelar rapat virtual di Malaysia, untuk merespons pengunduran diri sejumlah negara.
SKOR.id - Thomas dan Uber Cup 2020 hampir pasti batal bergulir tahun ini. Gelombang pengunduran diri dari sejumlah negara peserta menjadi alasan kuat penundaan.
Kemungkinannya, supremasi kejuaraan bulu tangkis beregu paling bergengsi di dunia tersebut bakal diundur hingga tahun depan.
Meski belum resmi, Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) dikabarkan telah memutuskan menggeser Piala Thomas dan Uber hingga 2021.
Melansir dari Badminton Planet, Senin (14/9/2020), BWF telah melakukan rapat secara virtual di Kuala Lumpur, Malaysia, Minggu (13/9/2020) kemarin.
Rapat tersebut digelar untuk merespons pengunduran diri sejumlah negara peserta dari Piala Thomas dan Uber 2020, termasuk Indonesia.
Selain Indonesia, skuad Korea Selatan (Korsel), Taiwan, Thailand, Australia, dan Rusia juga mengambil langkah serupa dengan alasan pandemi Covid-19.
Karena kesehatan dan keselamatan atlet jadi prioritas, mereka memutuskan tidak ikut serta dalam ajang yang dijadwalkan bergulir di Aarhus, Denmark, 3-11 Oktober 2020 itu.
Atas dasar tersebut, Badminton Planet menyebutkan mayoritas anggota dalam rapat tersebut sepakat untuk menunda Piala Thomas dan Uber.
Dukungan NOC Indonesia Menuju Olimpiade 2020 dalam Masa Pandemi https://t.co/kJa9l5bR7q— SKOR Indonesia (@skorindonesia) September 14, 2020
Bahkan, dikabarkan ajang bulu tangkis beregu dua tahunan tersebut akan dilangsungkan setelah gelaran Olimpiade Tokyo 2021.
Menurut sumber yang hadir dalam rapat tersebut, BWF akan segera merilis pengumuman resmi mengenai penjadwalan ulang Thomas dan Uber Cup 2020.
Sebelumnya, rumor mundurnya Thomas dan Uber 2020 berhembus kencang setelah Kepala Sub Bidang Hubungan Luar Negeri Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI), Bambang Roedyanto, menulis beberapa cuitan di Twitter pribadinya.
Pada cuitannya, pria yang akrab disapa Koh Rudy tersebut mengatakan bahwa kabar baik telah datang dari dunia bulu tangkis.
"Ada kabar gembira... pasti banyak yang kepo!" tulis @RudyRoedyanto pada Minggu (13/9/2020).
Yang pasti itu ada kabar baik. Tunggu berita selanjutnya yah dari Humas PBSI. Silahkan tidur dan mimpi yg indah-indah," lanjut Rudy.
Meskipun tidak menyebut secara langsung bahwa kabar baik yang dimaksud berkaitan dengan Thomas dan Uber Cup 2020, para warganet langsung berasumsi bahwa cuitan Rudy berhubungan dengan turnamen di Denmark tersebut.
Pasalnya beberapa jam sebelum Rudy menulis cuitannya, media Malaysia, The Star mengabarkan bahwa Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) akan melakukan rapat khusus secara virtual.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Bulu Tangkis Lainnya:
BWF Rapat Khusus, Rumor Penundaan Thomas dan Uber Cup 2020 Kian Kencang
Simulasi Thomas dan Uber Cup 2020 Beri Sinyal Positif Masa Depan Bulu Tangkis Indonesia