- Eks pemain Liverpool, Jose Enrique, menilai Thiago Alcantara tak cocok untuk The Reds.
- Ia mempertanyakan harga dan berapa tahun pemain asal Spanyol itu bisa berkontribusi untuk tim asuhan Jurgen Klopp.
- Meski begitu, Jose Enrique tetap memuji kualitas eks-andalan Barcelona tersebut.
SKOR.id - Mantan bek Liverpool, Jose Enrique, mempertanyakan ketertarikan The Reds terhadap gelandang Bayern Munchen, Thiago Alcantara.
Berita tentang kepindahan Thiago ke Anfield sudah menyeruak menjelang dibukanya jendela transfer musim panas.
Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp masih membutuhkan pemain untuk memperkuat timnya pasca juara Liga Inggris. Thiago disebut cocok bergabung dengan Sadio Mane dan kawan-kawan.
Namun, Enrique mempertanyakan soal harga serta usia Thiago yang sudah menginjak 29 tahun: apakah sang pemain bisa berkontribusi dalam jangka waktu yang lama?
"Tentu ia akan pergi ke sana (Liverpool) karena Klopp mengatakan bahwa Thiago akan sering menjadi pemain utama," kata Enrique dikutip dari Goal.
"Saya sangat yakin ia akan menjadi pemain yang bagus. Tapi berapa biaya yang harus dikeluarkan untuk pemain ini dan berapa tahun ia bisa berkontribusi untuk tim? Itu juga harus dipertimbangkan."
Kendati demikian, Jose Enrique tetap memuji kualitas kompatriotnya tersebut. Ia yakin Thiago Alcantara bisa menembus starting eleven Liverpool.
"Saya tidak yakin jika ia adalah pemain yang paling pas, tapi dia luar biasa, tidak diragukan lagi. Dia akan bisa mendapatkan tempat utama," kata Enrique.
Sementara itu, Jurgen Klopp hanya memberi pujian kepada Thiago Alcantara ketika ditanya tentang rumor kepindahan sang pemain ke Liverpool.
"Apakah Anda akan kaget jika saya tidak memberikan jawaban tentang itu? Karena saya tidak pernah menjawab pertanyaan seperti ini," ujar Klopp.
"Thiago Alcantara pemain yang sangat bagus. Seperti kebanyakan pemain di luar sana, saya sangat menyukainya, hanya itu yang bisa saya katakan."
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Performa Merosot, Lautaro Martinez Diminta Tenangkan Pikiranhttps://t.co/8fosAJOmPE— SKOR Indonesia (@skorindonesia) July 7, 2020
Berita Liverpool Lainnya: