SKOR.id - Timnas Thailand berhasil menggaet salah satu talenta menjanjikan asal klub raksasa Inggris, Manchester United.
Dia bernama Silva Mexes Tyler-Earnshaw, winger berusia 15 tahun yang rencananya akan bergabung dengan Timnas U-17 Thailand untuk Piala Asia U-17 2025.
Demi mendapatkan tenaga Silva Mexes, Presiden Federasi Sepak Bola Thailand (FAT), Nualphan Lamsam, turun langsung meyakinkan sang pemain.
Hal itu diketahui dari laman Facebook resmi wanita yang akrab disapa Madam Pang tersebut.
"FAT mencapai kesepakatan dengan pemain berdarah campuran (keturunan) Manchester United untuk membela tim Gajah Perang di Piala Asia U-17 2025," tulisnya, Minggu (29/12/2024) lalu.
"Silva Mexes, 15 tahun, berposisi penyerang dan sayap. Dia keturunan Wales-Thailand. Ibunya berasal dari Nakhon Sawan," Madam Pang menambahkan.
Jika semua berjalan lancar, Silva Mexes bakal menjadi andalan Thailand U-17 di Piala Asia U-17 2025 yang dijadwalkan berlangsung di Arab Saudi pada 3-20 April mendatang.
Ini jelas menjadi suntikan besar bagi skuad asuhan Jadet Meelarp yang punya ambisi lolos ke Piala Dunia U-17 2025 di Qatar.
Silva Mexes diharapkan bisa membantu tim Gajah Perang bersaing minimal hingga ke perempat final Piala Asia U-17 2025. Sebab, hanya delapan tim terbaik yang berhak lolos ke Piala Dunia U-17 2025.
Anak legenda Timnas Wales
Darah sepak bola memang mengalir deras dalam tubuh Silva Mexes. Bagaimana tidak, sang ayah, Robert Earnshaw, merupakan mantan pemain top.
Dia pernah berpetualang di sejumlah klub Liga Inggris, macam Cardiff City, West Bromwich Albion, Norwich City, Derby County, Nottingham Forest, hingga Blackpool FC.
Meski mayoritas merumput di kasta kedua atau ketiga, Robert Earnshaw nyatanya sempat mencicipi Premier League, mengoleksi total 65 penampilan dan 13 gol.
Karier internasionalnya juga apik, dengan 59 penampilan bersama Timnas Wales dan menyumbang 16 gol. Dia berada di era yang sama dengan legenda Manchester United, Ryan Giggs.
Kini, petualangannya di lapangan hijau dilanjutkan sang anak. Silva Mexes sudah mencuri perhatian sejak menimba ilmu di akademi Ipswich Town sampai akhirnya berhasil menapak lebih tinggi bersama Manchester United U-16.