- Ole-Gunnar Solskjaer disebut frustrasi dengan performa Donny van de Beek.
- Donny van de Beek dimainkan Manchester United sebagai starter saat menghadapi Liverpool di Piala FA.
- Manchester United berhasil menang dengan skor 3-2 atas Liverpool.
SKOR.id - Pelatih Manchester Unted, DoOle-Gunnar Solskjaer, dikabarkan makin tak sabar dengan sosok Donny van de Beek.
Manchester United berjumpa dengan Liverpool di Old Trafford pada putaran keempat Piala FA, Senin (25/1/2021) dini hari WIB.
Dalam laga tersebut, Ole-Gunnar Solskjaer menurunkan Donny van de Beek sejak awal pertandingan.
Van de Beek yang kerap menghangatkan bangku cadangan dinilai tampil kurang memuaskan dalam kesempatannya sebagai starter.
Akibatnya, Solskjaer disebut frustrasi dengan performa pemain asal Belanda tersebut.
Dilansir dari Mirror, Solskjaer terdengar mengeluh dengan performa Van de Beek saat menghadapi Liverpool.
Van de Beek dianggap membuat skema serangan Manchester United gagal
"Lari dengan itu!" kata Solskjaer.
Van de Beek akhirnya digantikan oleh Bruno Fernandes pada menit ke-66.
Seolah berbanding terbalik dengan Van de Beek, Bruno Fernandes hanya butuh 12 menit bagi Fernandes untuk membuktikan kualitasnya.
Bruno Fernandes langsung memberikan gol kemenangan bagi Manchester United lewat tendangan bebasnya.
Berkat gol tersebut, Setan Merah sukses menyingkirkan Liverpool dengan skor tipis 3-2.
Gol-gol Manchester United masing-masing dicetak oleh Mason Greenwood (26'), Marcus Rashford (48'), serta Bruno Fernandes (78').
Sedangkan dua gol Liverpool diciptakan seluruhnya oleh Mohamed Salah (18', 58').
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Rahasia di Balik Tendangan Bebas Bruno Fernandes ke Gawang Liverpool https://t.co/Y1WofJpM1I— SKOR Indonesia (@skorindonesia) January 25, 2021
Berita Manchester United dan Liverpool lainnya:
5 Duel Seru dan Dramatis Manchester United dan Liverpool dalam Ajang Piala FA
Jurgen Klopp Yakin Misteri Masa Depan Mohamed Salah Tak Ganggu Liverpool