- Meski punya teknologi yang baru, mengapa ukuran yang dibuat untuk PlayStation 5 lebih besar.
- Padahal PlayStation 5 diklaim sebagai generasi baru dan punya teknologi yang lebih baru dari sebelumnya.
- Situs berita VG 24/7, mengungkap jawabannya setelah bertanya langsung pada Wakil Presiden UX Design PlayStation, Matt MacLaurin.
SKOR.id - Setelah resmi diluncurkan, ukuran dari PlayStation 5 menjadi bahan perbincangan karena terlihat besar.
Padahal PlayStation 5 diklaim sebagai generasi baru dan punya teknologi yang lebih baru dari sebelumnya.
Meski punya teknologi yang baru, mengapa ukuran yang dibuat untul PlayStation 5 lebih besar.
Bahkan dalam laman Reddit, PlayStation 5 ukurannya lebih besar dari konsol Sony sebelumnya, PlayStation 3.
Situs berita VG 24/7, mengungkap jawabannya setelah bertanya langsung pada Wakil Presiden UX Design PlayStation, Matt MacLaurin.
"Suhu panas," jawaban Matt MacLaurin saat ditanya mengenai besarnya ukuran dari PlayStation 5.
"Generasi ini menggunakan superkomputer yang kecil tapi 7nm mengeluarkan panas yang luar biasa," kata Matt MacLaurin.
Lebih lanjut, karena ini adalah teknologi yang baru, konsol membutuhkan ruang yang besar untuk menghilangkan panas tersebut.
Karena ukuran PlayStation 5 yang besar, sejumlah meme terkait PlayStation 5 pun beredar di media sosial.
Bentuk dan besar dari PlayStation 5 dibandingkan dengan penyejuk udara hingga digambarkan sebagai menara Sauron dari film Lord of The Rings.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Esport Lainnya:
Lengkap, Ini 20 Tim untuk PUBG Mobile World League Wilayah Timur
Daftar Lengkap Player Tim-tim Indonesia yang Bertanding di MPL Invitational 4 Nation Cup