- Anggota kontingen Korea Selatan di Olimpiade Tokyo 2020 memiliki segudang atlet bertalenta sekaligus rupawan.
- Jeong Seung-won adalah atlet idola dari cabang olahraga sepak bola.
- Ada juga atlet tampan dan berprestasi dari taekwondo, bisbol, anggar, hingga judo.
SKOR.id - Selain para idol Kpop, Korea Selatan juga memiliki segudang atlet tampan yang saat ini tengah bertanding di Olimpiade Tokyo 2020.
Tidak semata-mata mengandalkan wajah rupawan, para atlet itu terbukti sukses menyumbang banyak gelar dan penghargaan di ajang internasional untuk Negeri Ginseng.
Khusus pada Olimpiade Tokyo 2020, beberapa di antaranya bahkan sudah menyumbang medali untuk kontingen Korea Selatan.
Sementara beberapa lainnya saat ini tengah menantikan jadwal tanding di cabang olahraga yang mereka tekuni.
Hi Skorer, jangan lupa download apps Skor.id biar enggak ketinggalan update dan bisa mendapatkan banyak hadiah menarik.
Berikut ini redaksi Skor.id merangkum lima atlet tampan Korea Selatan yang tengah berlaga di Olimpiade Tokyo:
1. Jeong Seung-won (Sepak Bola)
View this post on Instagram
Berkat ketampanan yang dimiliki, atlet kelahiran 27 Februari 1997 ini mendapat julukan Dalgubeol Idol atau idola dari Daegu, kota tempat tinggalnya saat ini.
Pesepakbola yang membela Daegu FC tersebut menjadi salah satu pemain muda andalan Korea Selatan di Olimpiade Tokyo 2020.
2. Lee Dae-hoon (Taekwondo)
View this post on Instagram
Meskipun telah menikah dan memiliki seorang putra, pesona pria kelahiran 5 Februari 1992 tak begitu saja luntur di mata kaum hawa.
Lee Dae-hoon yang turun di kelas 68kg mengantongi medali perunggu Olimpiade Tokyo 2020 dalam kompetisi yang digelar pada Minggu (25/7/2021).
3. Lee Jung-hoo (Bisbol)
View this post on Instagram
Pemain kelahiran 20 Agustus 1998 ini mendapat julukan Grandson of the Wind yang merupakan turunan dari sang ayah, Lee Jong-beom, yang berjuluk Son of the Wind.
Sebagai atlet bisbol muda andalan Korea Selatan, Lee Jung-hoo akan tampil di Olimpiade Tokyo 2020 di laga pertama melawan Israel pada Kamis (29/7/2021).
4. Oh Sanguk (Anggar)
View this post on Instagram
Tim anggar Korea Selatan dalam ajang Olimpiade Tokyo 2020 memiliki segundang atlet tampan salah satunya Oh Sanguk yang tampil pada nomor sabre.
Pada kategori sabre individu, atlet berjuluk "Monster" karena tinggi badan yang menjulang ini finis di urutan kelima.
5. An Chang-rim (Judo)
View this post on Instagram
Atlet putra kelahiran Tokyo 2 Maret 1994 ini adalah salah satu judoka tampan dalam tim nasional Korea Selatan.
Pada Olimpiade Tokyo 2020, An Chang-rim telah meraih medali perunggu untuk cabor judo nomor 73kg putra.
Jangan lupa untuk follow dan subscribe akun media sosial kami di: Instagram, Facebook, Twitter,Youtube, Linkedin, TikTok, dan Helo.
Jadwal Siaran Langsung Olahraga di TV Hari Rabu (28/7/2021) https://t.co/3YDbddb5n9— SKOR.id (@skorindonesia) July 27, 2021
Berita Entertainment Lainnya:
ARMY Garis Keras, Atlet Korsel Ini Berharap Lagu BTS Iringi Kemenangan Mereka
Romantis, Atlet Anggar Argentina Dilamar Pelatih Usai Tersingkir di Olimpiade Tokyo 2020