- Pemain anyar Persis Solo, Yu Hyun-koo, siap menjalani debut di Liga 2 2021.
- Meski sudah 10 tahun merumput di Indonesia, Yu Hyun-koo belum pernah bermain di Liga 2.
- Setelah mengikuti latihan bersama, Yu Hyun-koo memiliki kesan-kesan positif pada tim Persis Solo.
SKOR.id - Pemain asal Korea Selatan, Yu Hyun-koo belum pernah menjajal atmosfer pertandingan kasta kedua kompetisi sepak bola di Indonesia, Liga 2.
Datang pertama kali ke Indonesia pada awal 2011, Yu Hyun-koo selalu bermain untuk tim yang berkompetisi di kasta tertinggi sepak bola Indonesia, Liga 1.
Meski begitu, ia tetap siap tampil membela Persis Solo. Hyun-koo mengaku akan berusaha sebaik mungkin untuk beradaptasi dengan tim dan meningkatkan level kebugaran fisiknya.
"Sampai sekarang saya belum pernah main di Liga 2 dan belum tahu Liga 2 seperti apa," kata Yu Hyun-koo, dikutip dari laman resmi Persis Solo.
"Saya gabung ke Persis, jadi harus cepat adaptasi, menaikkan kondisi fisik, dan menyesuaikan tim serta taktik Persis," ia menambahkan.
Meski baru diperkenalkan secara resmi sebagai pemain baru Persis Solo pada Jumat (20/8/2021), gelandang berusia 38 tahun ini sudah lebih dulu ikut dalam latihan tim.
Ia pun memiliki kesan-kesan positif selama menjalani latihan bersama skuad asuhan Eko Purdjianto. Dan menilai tim berjuluk Laskar Samber Nyawa ini memiliki komposisi pemain yang bagus.
Hal yang lebih membuatnya terkesan yaitu tidak adanya pemain Persis Solo yang merasa paling hebat di dalam tim. Hal itu pun membuatnya nyaman.
"Kelihatan tim sangat kompak. Banyak pemain bagus di sini, tapi tidak ada yang merasa paling unggul, merasa jadi bintang. Semua pemain satu suara dan satu target ke Liga 1," ucap Hyun-koo.
Kehadiran pemain yang telah menyandang status sebagai Warga Negara Indonesia pada Juli 2021 itu membuat pelatih Eko Purdjianto memiliki banyak opsi di lini tengah.
Nantinya ia akan bersaing ketat dengan Sandi Sute, Zamrony, Shulton Fajar, dan Arif Agung Mustofa yang juga bermain di posisi gelandang bertahan.
Sebelum bergabung ke Persis Solo, Hyun-koo sempat menjalani trial bersama tim Liga 2 lainnya, Muba Babel United. Namun akhirnya ia lebih memilih klub lain jelang Liga 2 2021 bergulir.
Adapun alasan yang membuatnya memilih Persis Solo ialah keseriusan manajemen dalam menyusun kekuatan tim untuk meraih target promosi ke Liga 1 pada musim berikutnya.
"Saya di sini karena sudah tau target tim ini, makanya saya pilih Persis karena seluruh Indonesia, saya rasa sudah tau tim Solo bagaimana dan ke depannya bagaimana," kata eks-pemain Semen Padang FC itu.
"Saya juga senang terutama dengan ada target ke Liga 1 yang menunjukkan kalau ini tim serius. Materi pemain juga cukup bagus, jadi saya sangat senang di sini," ia menambahkan.
Follow dan subscribe akun media sosial Skor.id di Instagram, Facebook, Twitter, YouTube, LinkedIn, TikTok, Helo, dan Pinterest, serta dengarkan Podcast kami di Spotify.
View this post on Instagram
Berita Persis Solo Lainnya:
Persis Solo Resmi Rekrut Gelandang Korea Selatan Yu Hyun-koo
Bek Naturalisasi Persis Solo Salut dengan Nasionalisme Orang Indonesia
Mimpi Indah Striker Naturalisasi Persis Solo untuk Timnas Indonesia