- Beberapa waktu lalu Mobile Legends melakukan update patch terbaru September 2022.
- Wanwan menjadi salah satu hero yang terkena nerf yang membuat skill ultimate miliknya tidak bisa memilih lawan yang akan ia serang.
- Melalui kanal YouTube pribadinya, Rekt menjelaskan jika saat menggunakan hero ini sebaiknya membeli Malefic Roar terlebih dahulu.
SKOR.id - Beberapa waktu lalu Mobile Legends melakukan update patch terbaru September 2022.
Seperti sebelumnya, Mobile Legends kembali melakukan penyesuaian untuk hero.
Wanwan menjadi salah satu hero yang terkena nerf yang membuat skill ultimate miliknya tidak bisa memilih lawan yang akan ia serang.
Perubahan ini berpengaruh terhadap item yang dapat mendukung kemampuannya.
Melalui kanal YouTube pribadinya, Rekt menjelaskan jika saat menggunakan hero ini sebaiknya membeli Malefic Roar terlebih dahulu.
"Jeleknya Wanwan suka pada beli Windtalker dulu, seharusnya pistol (Malefic Roar) dulu seperti Apis (Clover)," ucap Rekt.
"Pistol dulu baru Windtalker, apalagi di META sekarang ultimate nya cuma bisa ke Tank kan."
"Soalnya kan ada Inspire, sudah nutup banget attack speed nya," ungkapnya.
Dengan menggunakan Malefic Roar Wanwan bisa mendapatkan peningkatan Physical Penetration.
Item ini dianggap Rekt menjadi yang terpenting untuk dimiliki di early game.
Berita Mobile Legends lainnya:
Sempat Ucap EVOS Legends Tak Layak Lolos Playoff MPL ID Season 10, Aldean Tegar Berikan Klarifikasi
Game Corner: Tips Gunakan Hero Brody Mobile Legends