- NSH sudah menghubungi tiga pemain asingnya terkait lanjutan kompetisi IBL 2020.
- NSH lega, karena Michael Glover, Jordan Andrew, dan DeShaun Wiggins menyatakan siap merapat setelah Covid-19 berakhir.
- Pada babak play-off, NSH menjadi unggulan pertama (di luar Indonesia Patriots) karena mampu memuncaki klasemen setelah Seri VI.
SKOR.id – NSH Jakarta sudah menghubungi tiga pemain asingnya terkait kelanjutan Indonesian Basketball League (IBL) Pertamax 2020 yang akan digelar September nanti.
Saat dilanjutkan nanti, IBL 2020 tak akan melanjutkan musim reguler melainkan langsung menggulirkan play-off yang diikuti semua klub kontestan, kecuali Indonesia Patriots.
Manajer NSH, Yusuf Arlan Ruslim, pun mengaku lega setelah sukses menghubungi Michael Glover, Jordan Andrews, dan DeShaun Wiggins yang menyatakan siap kembali bergabung.
Baca Juga: Klub Boleh Ganti Pemain Asing untuk Play-off, IBL Beri Syarat Ini
Memang, sempat ada kekhawatiran ada pemain asing yang tak bisa bergabung kembali jika situasi Amerika Serikat (AS) tak kondusif akibat pandemi Covid-19.
Bukan tidak mungkin juga para pemain impor IBL ini malah menerima pekerjaan di liga lain.
Oleh karena itu, IBL memberi keringanan regulasi. Jika ada pemain asing yang tak bisa kembali saat play-off, klub diperbolehkan merekrut yang baru.
“Ya bersyukur lah tiga pemain asing kami menyatakan bisa kembali. Semoga saja situasi di AS kondusif agar mereka bisa segera kembali,” ucap Yusuf Arlan Ruslim.
Tiga pemain asing NSH memang menjadi kunci sukses tim dengan warna kebesaran jingga ini mampu berada di papan atas klasemen musim reguler IBL 2020.
Berkat Michael Glover, Jordan Andrews, dan DeShaun Wiggins, NSH akan tampil di play-off sebagai unggulan pertama karena Indonesia Patriots tak ambil bagian pada fase tersebut.
Soal status unggulan pertama yang didapat NSH, Yusuf Arlan Ruslim mengakui hal itu sebagai sesuatu yang cukup bagus.
Akan tetapi, ia menyatakan capaian tersebut tak perlu ditanggapi secara berlebihan. Sebab, jalannya play-off tentu bisa berbeda.
Sebagai contoh, pada musim lalu NSH tampil perkasa pada musim reguler hingga mampu memuncaki klasemen Divisi Merah.
Namun mereka gagal melaju ke laga perebutan gelar IBL 2019 setelah ditundukkan Satria Muda Pertamina Jakarta pada laga final Divisi Merah.
Baca Juga: IBL Buka Kemungkinan Gelar Final dengan Format Home and Away
Sementara itu, Arlan mengaku NSH Jakarta ingin sesegera mungkin menggelar latihan di bawah arahan pelatih, A.F. Rinaldo.
Namun hal tersebut baru bisa terjadi jika status darurat nasional Covid-19 sudah dicabut oleh Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).
“Tentu saja kalau pemain asing belum datang, kami bisa mengumpulkan pemain lokal terlebih dahulu. Ini juga agar kekompakan mereka terasah,” Arlan membeberkan.