- Lewis Hamilton sangat terinspirasi dengan film biopik Williams Bersaudara dan sang ayah yang berjudul "King Richard".
- Juara F1 tujuh kali itu berharap bisa membuat film biopik yang menginspirasi orang lain.
- Lewis Hamilton belum terpikir siapa aktor yang cocok memerankan dirinya di film biopik tersebut.
SKOR.id - Lewis Hamilton berharap film biopik tentang karier balapnya dalam Formula 1 (F1) terwujud suatu hari nanti.
Impian pembalap Mercedes-AMG Petronas tersebut muncul setelah menyaksikan film terbaru Will Smith berjudul King Richard.
Ini merupakan film biopik tentang Richard Williams yang tak lain adalah ayah dan pelatih dari Venus dan Serena Williams.
Juara F1 tujuh kali tersebut mengaku King Richard menginspirasinya mengerjakan film biopik di masa yang akan datang.
"Kami ada dokumentar yang sedang dikerjakan dan saya rasa harus melakukan semuanya di saat yang tepat," ucapnya.
"Dokumenter masih menjadi fokus untuk saat ini. Saya merasa bahwa kisah di dalamnya perlu diceritakan. Itu penting."
"Saya merasa banyak hal yang bisa dipelajari jika cerita Anda memberi efek positif. Bahkan untuk satu orang atau keluarga, itu sudah luar biasa."
"Jadi, suatu hari saya mungkin akan melakukan hal sama. Mungkin. Saya sangat terinspirasi dari bagaimana Will (Smith) melakukannya dengan tim."
"Juga dengan dua ikon (Venus dan Serena Williams). Saya bangga dengan mereka. Ya, mungkin suatu hari nanti (bikin film biopik)."
View this post on Instagram
Ketika ditanya siapa kira-kira aktor yang cocok memerankan dirinya, Hamilton mengaku masih bimbang.
Dia masih harus riset lebih banyak untuk mampu mewujudkan film biopik yang mendatangkan kritik pujian.
"Saya tidak tahu dan belum terpikir soal siapa yang bisa memerankan saya. Juga tidak tahu siapa yang bisa saya minta, saat ini. Saya masih harus riset lagi," katanya.
"Namun, sekarang, saya akan memulai proses perekrutan untuk proyek saya yang lain sekarang. Rasanya menyenangkan bisa melalui proses ini."
"Saya sangat antusias membaca berbagai karakter orang yang cocok dengan karakter tertentu. Karena, ketika naskah ditulis dan Anda mencari sosok tepat untuk memerankannya adalah momen yang menyenangkan."
Berita Lewis Hamilton Lainnya:
Mercedes Belum Membaik, Komentator F1 Sebut Lewis Hamilton di Persimpangan
Lewis Hamilton Sebut Pembalap MotoGP Lebih Nekat ketimbang F1