- Kini PABZ Esports juga menyusul GPX untuk bisa kembali berlaga di MDL ID Season 5 mendatang.
- Kepastian ini didapatkan kala PABZ Esports berhasil mengalahkan Aliance di final lower bracket pada Minggu (16/1/2022).
- PABZ Esport mampu menang dengan skor 3-1 atas Aliance setelah menuntaskan pertempuran yang sengit.
SKOR.id - Usai Genk Kapak (GPX) berhasil mendapatkan slot menuju regular season MDL ID Season 5.
Kini PABZ Esports juga menyusul GPX untuk bisa kembali berlaga di MDL ID Season 5 mendatang.
Kepastian ini didapatkan kala PABZ Esports berhasil mengalahkan Aliance di final lower bracket pada Minggu (16/1/2022).
PABZ Esport mampu menang dengan skor 3-1 atas Aliance setelah menuntaskan pertempuran yang sengit.
Jalannya pertandingan sendiri tak kalah seru, mengingat ini adalah pertandingan yang sangat menentukan langkah untuk bisa bermain di MDL ID Season 5.
Sempat memimpin terlebih dahulu dengan memenangkan match pertama bukan menjadi jaminan Aliance bisa memenangkan sisa match dengan mudah.
Buktinya PABZ Esports mampu bangkit dan menang pada tiga match selanjutnya.
Speechless dkk akhirnya berhasil mengunci kemenangan pada match keempat dan mendapatkan slot menuju MDL ID Season 5.
View this post on Instagram
PABZ Esports sendiri pada musim lalu hanya berhasil menjadi juru kunci MDL ID Season 4.
Sehingga pada musim ini harus memulai perjuangannya bersama GPX melalui babak Play-in terlebih dahulu sebelum melangkah ke regular season MDL ID Season 5.
Sekolah Marie Joseph Gandeng RRQ Hadirkan Ekstrakulikuler Esports
Klik link untuk baca https://t.co/Ms1dEmiIqA— SKOR.id (@skorindonesia) January 16, 2022
Berita Esport lainnya:
Moonton Berikan Hadiah Ini di MLBB Women's Invitational 2022