- Rudolof Yanto Basna menegaskan tekadnya untuk bermain di Liga Jepang.
- Ia pun menargetkan untuk mengejar impiannya itu dalam tiga tahun ke depan.
- Jika gagal bermain di Liga Jepang, dia memilih untuk tetap berkiprah di Liga Thailand.
SKOR.id - Pemain Indonesia, Rudolof Yanto Basna, menegaskan kembali tekad kuatnya untuk bermain di Liga Jepang (J.League).
Hal itu dituturkannya saat mengikuti Twitter Space yang digelar oleh PSSI Pers, Senin (21/2/2022) malam WIB. Menurut pemain asal Papua itu, bermain di Liga Jepang adalah impiannya.
Ia pun menuturkan rela untuk bermain lebih dahulu ke Liga Malaysia sebelum mengikuti trial di klub Jepang pada akhir tahun ini.
Karena jika ia tetap berkarier di Thailand, akan sulit untuk mengikuti tes di klub Jepang, lantaran waktu kompetisi antara Negeri Sakura dan Negeri Gajah Putih berbenturan.
Sedangkan waktu kompetisi antara Jepang dan Malaysia hampir bersamaan untuk mulai dan berakhirnya.
Saat ini, Yanto Basna juga sedang dalam kondisi pemulihan cederanya di Jakarta. Terakhir, ia memperkuat PT Prachuap FC, yang bermain di kompetisi level tertinggi Thailand.
“Impian itu masih tetap sama. Terakhir pernah ada satu agen menawari saya untuk ke klub Korea Selatan, tapi saya waktu itu tidak terlalu berminat karena sudah membangun mimpi untuk ke Jepang,” kata Yanto Basna.
“Terus ada juga beberapa kali agen yang mau bawa saya ke Eropa Timur, tapi saya mimpinya harus ke Jepang dahulu. Saya coba ke Jepang lebih dahulu apapun caranya.”
“Mungkin dalam 3 tahun ini saya kejar impian itu, kalau memang dalam 2 tahun tidak bisa ke Jepang, paling saya menetap saja untuk bermain di Thailand. Jadi saya lebih realistis saja dahulu,” pemain berusia 26 tahun itu menjelaskan.
Lebih lanjut, pemain yang berposisi sebagai bek itu juga mengungkapkan dirinya pernah ditawari untuk bermain di Jepang pada musim pertamanya memperkuat klub Thailand, Khon Kaen FC, pada 2018 lalu.
“Tapi karena saya baru beberapa bulan di Thailand, saya bicara ke agen itu kasih saya waktu untuk adaptasi di Thailand dahulu minimal 1-2 tahun,” ucap mantan pemain Sriwijaya FC dan Persib tersebut.
Seperti diketahui, baru-baru ini pemain timnas Indonesia, Pratama Arhan, sudah dipastikan direkrut oleh klub Jepang, Tokyo Verdy. Pemain yang sebelumnya memperkuat PSIS Semarang itu dikontrak dengan durasi dua tahun.
Tokyo Verdy adalah salah satu klub yang berkiprah di J2 League alias kompetisi kasta kedua di Liga Jepang.
Baca Juga Berita Sepak Bola Nasional Lainnya:
Kenalkan Ryu Nugraha, Kompatriot Pratama Arhan di Liga Jepang
Pesan Asisten Pelatih PSIS Semarang untuk Pratama Arhan