- Indonesia U-19 telah memulai persiapan untuk menyambut Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.
- Para pemain timnas U-19 Indonesia memulai latihan dengan intensitas rendah pada hari pertama training center (TC) tengah pekan ini.
- Bek timnas U-19 Indonesia, Kakang Rudianto menegaskan bahwa mereka siap merebut tiket ke putaran final Piala Asia U-20 2023.
SKOR.id – Persiapan timnas U-19 Indonesia untuk menghadapi gelaran Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 akhirnya resmi dimulai.
Para pemain Indonesia U-19 menggelar latihan perdana di Jakarta mulai Kamis (25/8/2022). Agenda latihan pertama pada TC ini masih digelar di pusat kebugaran.
Bek timnas U-19 Indonesia asal Persib Bandung, Kakang Rudianto menyebut bahwa intensitas latihan perdana pada TC kali ini masih berlangsung rendah.
“Latihan hari ini intensitasnya cukup rendah, kami baru saja berkumpul,” kata Kakang Rudianto seperti dilansir dari laman resmi PSSI.
Kakang menegaskan, seluruh pemain Indonesia U-19 siap memberikan kemampuan terbaiknya selama pemusatan latihan ini.
Sebab, anak asuh Shin Tae-yong punya ambisi besar untuk tampil impresif demi merebut tiket ke putaran final Piala Asia U-20 2023.
“Saya dan para pemain siap untuk mengikuti arahan pelatih selama menjalani pemusatan latihan ini,” kata pemain berusia 19 tahun ini.
“Target saya di timnas U-19 Indonesia adalah membawa tim ini bisa kompak dan melaju ke Piala Asia U-20 2023,” ucapnya melanjutkan.
Sebagai informasi, gelaran Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 akan berlangsung mulai 10 sampai 18 September 2022.
Indonesia U-19 yang berstatus sebagai tuan rumah Grup F akan bersaing dengan Vietnam, Hong Kong, dan Timor Leste.
Nantinya, seluruh pertandingan Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 akan berlangsung di Jawa Timur, tepatnya di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Kota Surabaya.
Baca Juga Berita Timnas U-19 Indonesia Lainnya:
Robi Darwis Siap Beri Pembuktian di TC Timnas U-19 Indonesia
Kualifikasi Piala Asia U-20: 11 Jebolan Liga TopSkor Kembali Jadi Pilihan Timnas U-19 Indonesia