- Cloud9, salah satu tim peserta kejuaraan League of Legends Mid-Season Invitational 2021 (MSI 2021) bakal menghadiri turnamen tersebut tanpa pelatih kepala Kim "Reignover" Yeu-jin.
- Kim "Reignover" Yeu-jin dikabarkan sedang mengalami masalah imigrasi sehingga tidak bisa berangkat bersama tim Cloud9.
- Pada laga pembuka nanti Cloud9 akan langsung berhadapan dengan wakil dari League of Legends Champions Korea (LCK) Damwon Gaming.
SKOR.id - Salah satu tim peserta seri kejuaraan League of Legends Mid-Season Invitational 2021 (MSI 2021), dikabarkan menghadiri turnamen tersebut tanpa didampingi pelatih kepala, Kim "Reignover" Yeu-jin.
Kabar tersebut terungkap saat tim Cloud9 memposting foto timnya yang sedang bersiap terbang ke Reykjavik, Islandia untuk bermain di MSI 2021.
Melalui unggahan tersebut hanya menampilkan kelima pemain inti yaitu Mithy, Max Waldo, dan pemain pengganti Darshan "Darshan" Upadhyaya dari tim akademi Cloud9.
Setelah ditanya seputar tidak terlihatnya Reignover pada foto yang diambil di bandara itu, Cloud9 menjelaskan bahwa sang pelatih tidak dapat ikut karena permasalahan imigrasi.
Namun Cloud9 bukan satu-satunya tim yang hadir ke Mid-Season Invitational 2021 tanpa pelatih kepalanya.
Sama seperti Cloud9, juara League of Legends Pro League (LPL) Royal Never Give Up, juga akan berangkat ke Islandia tanpa pelatih kepala Wong "Tabe" Pak Kan, karena masa berlaku paspornya sudah habis.
C9 pun akan mengandalkan Alfonso "Mithy" Aguirre Rodríguez dan Max Waldo untuk melatih tim di lokasi, sedangkan Reignover akan memberi arahan dari jarak jauh.
Meski begitu, dilansir Inven Global sebagai tim dengan sejumlah pengalaman di ajang internasional, Cloud9 diprediksi mampu beradaptasi dengan mudah walau tanpa didampingi sang pelatih kepala.
Lihat postingan ini di Instagram
Sepertii yang diketahui, Cloud9 sendiri adalah salah satu tim yang memiliki pemain bintang berpengalaman, dan staf pendukung di sekitar Reignover.
Pada laga pembuka nanti Cloud9 akan langsung berhadapan dengan wakil dari League of Legends Champions Korea (LCK) Damwon Gaming.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Klasemen Peace Elite Asia Invitational 2021 Usai Hari Kedua, Tim Cina Makin Perkasa BTR RA Terjun Bebas https://t.co/paxNF9eyYf— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 28, 2021
Berita MSI 2021 lainnya:
Daftar 11 Tim yang Bakal Bertanding di Kejuaraan League of Legends Internasional MSI 2021 Islandia
Tim Esport Asal Vietnam, Gam Esports Batal Ikut Turnamen Dunia untuk League of Legends