- RRQ Esports merupakan salah satu tim besar yang ada di Indonesia.
- Sayangnya banyak netizen yang menganggap jika Andrian Pauline (AP) selaku CEO lebih berat ke divisi Mobile Legends.
- Melalui live streaming yang ia lakukan di Instagram, AP memberikan tanggapan mengenai hal tersebut.
SKOR.id - RRQ Esports merupakan salah satu tim besar yang ada di Indonesia.
Beragam divisi seperti PUBG Mobile, Mobile Legends dan Free Fire telah tersedia di tim ini.
Sayangnya banyak netizen yang menganggap jika Andrian Pauline (AP) selaku CEO lebih berat ke divisi Mobile Legends.
Komentar-komentar ini berdatangan setelah RRQ Ryu tampil tak maksimal di turnamen PMPL Indonesia 2022 Fall.
Melalui live streaming yang ia lakukan di Instagram, AP memberikan tanggapan mengenai hal tersebut.
"Buktinya sebenarnya RRQ Ryu lumayan naik karena Mort sama Asaa," ucap Andrian Pauline.
"Itu belanja lho itu terus ada pelatih, mereka (netizen) kan enggak tau."
Ia juga menambahkan jika belakangan ini memang sudah jarang mengunjungi GH RRQ Hoshi ataupun RRQ Ryu.
"Saya emang enggak kesana aja, saya ke GH RRQ Hoshi aja udah jarang," tambahnya.
Di turnamen PMPL Indonesia Fall 2022 lalu, RRQ Ryu tak mampu mengamankan posisi 16 besar dan gagal lanjut ke babak grand final.
Meski begitu beragam strategi baru akan digunakan untuk membangkitkan semangat para pemainnya.
Berita Esport lainnya:
RRQ Xinnn Ungkap Keunggulan EVOS Sutsujin
PUBG Mobile Kembali Umumkan Kolaborasi di Dunia Kuliner