- Menjadi pemain profesional wanita di dunia esport bukan lah sesuatu yang mudah.
- Sayangnya banyak yang masih menganggap sebelah mata pemain wanita di dunia esport.
- Mengetahui hal tersebut, Grimz Nacha mengungkapkan jika pemain laki-laki dan wanita sama-sama kompetitif dan tidak bisa dianggap remeh.
SKOR.id - Menjadi pemain profesional wanita di dunia esport bukan lah sesuatu yang mudah.
Berbagai perjuangan harus dilakukan untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
Sayangnya banyak yang masih menganggap sebelah mata pemain wanita di dunia esport.
Tak sedikit juga yang menganggap gamers wanita hanya sebagai pemanis dan bahan untuk membuat konten.
Melalui media interview PUBG Mobile Indonesia, Grimz Nacha selaku pemain profesional wanita menanggapi hal tersebut.
"Padahal kan udah banyak pembuktian kaya tim Alter Ego Dione, mereka kan jago-jago ya jadi gak bisa kalau cuma di bilang 'ih pemanis banget'," ungkapnya.
"Sekarang terbukti kan tim itu masih jadi yang terkuat terus banyak nih dari tim lain kaya dari saya kan kualifikasi, ya kan terbukti kita masih bisa kompetitif terus bisa bersaing juga sama cowok."
"Sama-sama kompetitif, gak bisa dianggap remeh," tambah Nacha.
Nacha sendiri mengaku jika awal-awal bermain PUBG Mobile ia justru bersaing dengan pemain laki-laki.
Kemampuan Nacha sendiri terlihat di turnamen PMVB Season1 kali ini dimana ia dan timnya menempati posisi sepuluh besar klasemen sementara.
Berita PUBG Mobile lainnya:
Event Baru PUBG Mobile Hadirkan Hadiah Outfit Set Permanen Gratis
Dewa United Esports Resmi Lepas Tiga Pemain PUBG Mobile