- Eks Manchester United, Gary Neville, terkesan dengan permainan Hannibal Mejbri.
- Hannibal Mejbri tampil saat Manchester United dihantam Liverpool.
- Garry Neville menyebut sikap Hannibal Mejbri harus ditiru pemain senior Manchester United lainnya.
SKOR.id - Legenda Manchester United, Gary Neville, terkesan dengan penampilan wonderkid Hannibal Mejbri saat melawan Liverpool di Liga Inggris.
Manchester United kalah 0-4 saat bertandang ke markas Liverpool, Rabu (20/4/2022) dini hari WIB.
Gary Neville merasa kecewa dengan permainan Manchester United dalam laga tersebut.
Tetapi di lain sisi ia puas dengan penampilan Hannibal Mejbri yang masuk pada menit ke-84 untuk menggantikan Anthony Elanga.
Hannibal Mejbri berani berduel dengan Jordan Henderson dan Naby Keita yang jauh lebih senior dari dirinya.
Neville bahkan menilai gelandang 19 tahun tersebut mengajari skuad Manchester United lainnya cara merebut bola.
"Dibutuhkan seorang anak muda untuk datang dan menunjukkan kepada yang lain bagaimana cara berlari mendapatkan bola dan memberikan tantangan," katanya.
"Saya sebenarnya bangga padanya. Mungkin dia tidak menyukai gagasan pemain Liverpool yang melewatinya. Saya berharap sisanya sama."
Mejbri sempat menjadi perbincangan dan pujian karena bermain penuh semangat meski hanya 10 menit terakhir.
Sejauh musim ini, remaja berambut gimbal itu sudah tampil dua kali bersama tim utama Setan Merah.
Pemain Tunisia tersebut diyakini bakal kembali berpartisipasi di sisa pertandingan Manchester United musim ini.
Sementara itu, Manchester United saat ini berada di posisi keenam Liga Inggris dengan perolehan 54 poin.
Berita Manchester United lainnya:
Liverpool vs Manchester United: Permainan Setan Merah Disebut Bukan Cerminan Tim Papan Atas
Punya Performa Bapuk, Sesumbar Harry Maguire Bikin Legenda Manchester United Tak Habis Pikir