- Satu pemain Evil Geniuses Danny berhasil meraih gelar LCS Rookie of The Year 2021.
- Gelar tersebut diperoleh karena penampilannya apiknya selama LCS Summer Split 2021.
- Dalam sembilan pekan selama berlangsungnya Summer Split 2021, Danny mengoleksi 111 poin kill.
SKOR.id - Satu pemain Evil Geniuses Danny berhasil meraih gelar LCS Rookie of The Year 2021.
Gelar tersebut diperoleh karena penampilannya apiknya selama LCS Summer Split 2021.
Meski masih minim pengamalaman, satu pemain ini berhasil menarik perhatian para pecinta esports League of Legends.
Danny resmi bergabung dengan Evil Geniuses pada awal Summer Split 2021.
Dirinya bergabung dengan skuad utama untuk menggantikan Deftly yang dinilai sudah menurun performanya.
Perubahan tersebut berbuah manis di mana Evil Geniuses bertranformasi dari tim peringkat keenam menjadi salah satu yang terbaik di liga.
Dengan menyelesaikan musim reguler di puncak klasemen bersama TSM dan 100 Thieves, hasil ini terbilang meningkat dibandingkan musim sebelumnya.
Danny sendiri terbilang cukup impresif ketika harus berhadapan dengan tim papan atas lainnya.
Hal ini ditunjukkan ketika mampu mengalahkan Team SoloMid, Cloud9 dan 100 Thieves di babak reguler sebelumnya.
Dalam sembilan pekan selama berlangsungnya Summer Split 2021, Danny mengoleksi 111 poin kill.
Follow dan subscribe akun media sosial Skor.id di Instagram, Facebook, Twitter, YouTube, LinkedIn, TikTok, dan Helo.
Yuk tontan keseruan Skor Intercity PUBG Mobile Championship edisi Medan di link youtube berikut ini #PUBGMobile #SkorInterCity https://t.co/1CXWuXZ8hQ— SKOR.id (@skorindonesia) August 12, 2021
Berita League of Legends lainnya:
Kejuaraan LCS Championship 2021 Dipastikan Berlangsung Tanpa Penonton
Persaingan Ketat Papan Atas LCS Summer Split, TSM Terus Bayangi 100 Thieves