- Nama Andi Irfan, winger Tiga Naga, tak masuk dalam daftar coret timnas Indonesia U-19.
- Andi Irfan bersyukur masih diberi kepercayaan untuk melanjutkan TC di luar negeri.
- Dia pun berharap bisa menembus skuad utama timnas Indonesia U-19 arahan Shin Tae-yong.
SKOR.id - Shin Tae-yong mengeliminasi 11 pemain dari pemusatan latihan (TC) timnas Indonesia U-19 di Jakarta. Para pemain ini dipulangkan pada Senin (10/8/2020).
Dari 11 nama yang tak dirilis oleh PSSI tapi tersebar luas di kalangan pewarta, tak ada nama winger tim Liga 2, As Abadi Tiga Naga, Andi Irfan.
Andi Irfan bersyukur masih dipercaya melanjutkan TC bersama timnas Indonesia U-19 arahan Shin Tae-yong.
"Alhamdulillah saya lanjut (ikut TC)," kata Andi Irfan, Rabu (12/8/2020).
Irfan juga sempat harap-harap cemas akan tereliminasi, namun perasaan itu ditepisnya agar fokus terus selama latihan untuk menunjukkan performa terbaik di hadapan tim pelatih.
"Saya berdoa dan mencoba terus optimistis agar bisa tetap membela timnas Indonesia U-19," katanya.
Sejak awal Irfan memang menargetkan untuk dapat bermain di pentas Asia bersama timnas U-19, kemudian jika memang rezeki dirinya juga ingin menjadi bagian timnas U-19 di Piala Dunia U-20 2021 di Indonesia.
"Saya juga berharap agar bisa menembus starting eleven timnas U-19," ucapnya.
Sementara itu, Pelatih AA Tiga Naga, Feryandes Rozialta, mengakui jika Andi Irfan memiliki kelebihan jika dilihat dari performanya selama bersama Tiga Naga.
"Dalam tes fisik di timnas Indonesia dia masuk lima besar, dia juga punya kecepatan dan teknik yang bagus," kata Ojik sapaan akrabnya.
Tim Garuda Muda saat ini masih terus mengasah kemampuannya di bawah kepelatihan Shin Tae-yong di Stadion Madya, Jakarta, bersama dengan timnas Indonesia senior.
Pelatih Shin Tae-yong mengeliminasi 11 pemain dan dikembalikan ke klub, sisa pemain yang ada termasuk Andi Irfan akan mengikuti TC ke luar negeri (Korea Selatan/Eropa).
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Timnas Indonesia U-19 Lainnya:
Pemain Keturunan Inggris Mengaku Dapat Panggilan dari Timnas Indonesia U-19
Tiga Alumni Juara Piala AFF U-16 yang Dicoret dari Timnas Indonesia U-19
Ada Sutan Zico, Shin Tae-yong Coret 11 Pemain Timnas Indonesia U-19