- Baru-baru ini Tuturu sempat menyebutkan hal yang bisa membuatnya comeback ke skena kompetitif Mobile Legends.
- Hal ini terungkap melalui sesi wawancaranya pada acara Empetalk di kanal Youtube Jonathan Liandi yang rilis pada Selasa (4/10/2022).
- Tuturu mengungkapkan dirinya bisa kembali bermain lagi jika prize pool turnamen MPL Indonesia setara dengan prize pool The International.
SKOR.id - Diky "Tuturu" memutuskan untuk pensiun dari skena kompetitif pada MPL Indonesia Season 5 lalu.
Pemain yang dijuluki sebagai Kings of Marksman ini mengalami permasalahan kesehatan yang akhirnya membuatnya pensiun dari skena kompetitif.
Kini Tuturu lebih disibukkan dengan kesehariannya melakukan live streaming di kanal Youtube pribadinya.
Baru-baru ini Tuturu sempat menyebutkan hal yang bisa membuatnya comeback ke skena kompetitif Mobile Legends.
Hal ini terungkap melalui sesi wawancaranya pada acara Empetalk di kanal Youtube Jonathan Liandi yang rilis pada Selasa (4/10/2022).
Tuturu mengungkapkan dirinya bisa kembali bermain lagi jika prize pool turnamen MPL Indonesia setara dengan prize pool The International.
"Wah gila, kalo (prize pool setara TI) itu mah gue pasti comeback, kalau kaya TI ayo dah," ujar Tuturu sambil bercanda.
"Itu impian semua player, lu liat T1 (tim Dota 2 asal Korea Selatan) itu juara berapa, itu aja gak ada setengah-setengahnya (dibanding turnamen Mobile Legends). Itu aja dapet berapa miliar satu orangnya dan itu belum juara lho," ujar Tuturu.
Tetapi sayangnya menurut Tuturu dirinya comeback tersebut dirasa mustahil, karena jikalau memang prize pool MPL bisa setara The International maka umurnya juga sudah tak memungkinkan untuk bermain kembali.
"Tapi enggak lah. Udah umur berapa itu, udah umur 40 yakali udah om-om ikutan. Jadi penonton ajalah itu buat have fun ajalah," pungkasnya.
Seperti yang diketahui pada gelaran The International 10 lalu, total hadiah yang disediakan adalah sebesar 40 juta dollar atau setara dengan Rp 607,9 miliar.
Dimana saat ini saja total hadiah untuk MPL Indonesia Season 1o baru menginjak 300 ribu dollar atau sekitar Rp 4,5 miliar saja.
Berita Mobile Legends lainnya:
Catatan Menarik ONIC Esports Selama Regular Season MPL Indonesia Season 10
EVOS Esports Disebut PHK Karyawan, Imbas Gagal Lolos Play-off MPL ID S10?