- Real Betis vs Real Madrid pada lanjutan Liga Spanyol 2020-2021.
- Los Blancos berusaha meningkatkan ketajaman dengan memasang dua striker sejak awal.
- Tuan rumah, Real Betis, mengandalkan kualitas lini tengah buat meredam sang raksasa.
SKOR.id - Real Madrid ingin meraih kemenangan perdana di Liga Spanyol 2020-2021 saat menyambangi Real Betis.
Bertandang ke Stadion Benito Villamarin, Sabtu (26/9/2020) atau Minggu dini hari WIB, Los Blancos tampil dengan wajah berbeda.
Setelah gagal mencetak gol pada laga pembuka versus Real Sociedad, pelatih Zinedine Zidane kini memasang dua striker sekaligus sejak menit pertama.
Ya, di lini depan Real Madrid ada nama Luka Jovic sebagai pendamping Karim Benzema. Bomber asal Serbia itu akhirnya diberi kesempatan oleh Zidane pasca tekanan dari penggemar.
Tepat di belakang Jovic dan Benzema, ada Martin Odegaard yang bertugas sebagai playmaker untuk menyuplai bola-bola matang.
Sementara buat menjaga keseimbangan lini tengah, Zidane menurunkan trio Casemiro, Toni Kroos, dan Federico Valverde.
Sisanya tak ada perubahan di lini belakang, yang sejak musim lalu solid dengan keberadaan kuartet Dani Carvajal, Sergio Ramos, Raphael Varane, dan Ferland Mendy untuk melindungi kiper Thibaut Courtois.
Kubu Real Betis juga menampilkan tim yang solid demi mencuri poin atas sang tamu.
Pelatih Manuel Pellegrini menerapkan pola 4-2-3-1 yang seimbang, dengan kekuatan utama pada lini tengah.
William Carvalho jadi jangkar untuk merusak aliran bola Real Madrid, sementara trio Joaquin, Sergio Canales, dan Nabil Fekir diandalkan buat serangan balik.
Tugas mencetak gol diserahkan kepada penyerang asal Paraguay, Antonio Sanabria.
Susunan pemain
Real Betis (4-2-3-1): Joel Robles; Emerson, Aissa Mandi, Marc Bartra, Alex Moreno; Guido Rodriguez, William Carvalho; Joaquin, Sergio Canales, Nabil Fekir; Antonio Sanabria
Pelatih: Manuel Pellegrini
Real Madrid (4-3-1-2): Thibaut Courtois; Dani Carvajal, Sergio Ramos, Raphael Varane, Ferland Mendy; Toni Kroos, Casemiro, Federico Valverde; Martin Odegaard; Karim Benzema, Luka Jovic
Pelatih: Zinedine Zidane
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Brighton vs Manchester United, Gol Menit ke-100 Bukti Kesaktian VAR https://t.co/X0mDHALgl2— SKOR Indonesia (@skorindonesia) September 26, 2020
Berita Liga Spanyol Lainnya: