- Susunan pemain laga Juventus vs Udinese pada pekan ke-15 Liga Italia.
- Juventus menjamu Udinese di Juventus Stadium, Senin (4/1/2021) dini hari WIB.
- Kedua tim ingin bangkit dari keterpurukan dari hasil laga terakhir.
SKOR.id - Susunan pemain pada pertandingan Juventus vs Udinese pada pekan ke-15 Liga Italia 2020-2021.
Juventus berhadapan dengan Udinese dalam pertandingan lanjutan Liga Italia.
Sebagai tuan rumah, Juventus punya modal kurang bagus kala menjamu Udinese.
Mereka baru saja kalah telak 0-3 dari Fiorentina pada laga penutup Liga Italia tahun akhir Desember 2020.
Udinese juga bertandang dengan modal kurang memuaskan.
Mereka tak pernah menang dalam tiga pertandingan terakhir di Liga Italia.
Udinese kalah 0-2 saat berhadapan dengan Benevento pada laga terakhir mereka.
Hasil buruk tersebut membuat mereka harus berusaha ekstra keras saat menghadapi Juventus.
Pada laga ini pelatih Juventus, Andrea Pirlo kembali menurunkan duet Cristiano Ronaldo dan Paulo Dybala di depan.
Di lini tengah, Andrea Pirlo memberi kepercayaan kepada Federico Chiesa, Weston McKennie, Rodrigo Bentancur, dan Aaron Ramsey.
Sementara di lini pertahanan, Danilo, Leonardo Bonucci, Matthijs De Ligt, dan Alex Sandro akan mengawal pertahanan, ditambah Wojciech Szczesny yang menjadi penjaga gawang.
Di kubu Udinese, Luca Gotti kembali menurunkan Kevin Lasagna dan Ignacio Pusseto di lini depan.
Lini tengah Udinese diisi oleh Jens Stryger-Larsen, Rodrigo De Paul, Walace, Roberto Pereyra, dan Marvin Zeegelaar.
Sedangkan penjaga gawang Juan Musso akan dikawal Sebastien De Maio, Kevin Bonifazi, dan Samir di lini pertahanan.
Susunan pemain Juventus vs Udinese:
Juventus (4-4-2): Szczesny; Danilo, Leonardo Bonucci, Matthijs de Ligt, Alex Sandro; Federico Chiesa, Weston McKennie, Rodrigo Bentancur, Aaron Ramsey; Paulo Dybala, Cristiano Ronaldo.
Pelatih: Andrea Pirlo.
Udinese (3-5-2): Juan Musso; Sebastien De Maio, Kevin Bonifazi, Samir; Jens Stryger-Larsen, Rodrigo De Paul, Walace, Roberto Pereyra, Marvin Zeegelaar; Ignacio Pussetto, Kevin Lasagna.
Pelatih: Luca Gotti.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Tim Favorit Jose Mourinho di Liga Inggris Bukan dari The Big Six https://t.co/9jGvo1C6RB— SKOR Indonesia (@skorindonesia) January 3, 2021
Berita Liga Italia lainnya:
Evaluasi 5 Rekrutan Bintang Musim Panas 2020 di Liga Italia
Agen Jorginho Buka Peluang Kembali ke Liga Italia