- Arsenal menghadapi Aston Villa dalam laga pekan ke-37 Liga Inggris, Selasa (21/7/2020).
- Trio Alexandre Lacazette, Pierre-Emerick Aubameyang, dan Eddie Nketiah jadi andalan The Gunners mendulang gol.
- Aston Villa butuh tiga poin untuk berjuang lolos dari jerat degradasi, bertumpu kepada kualitas Jack Grealish.
SKOR.id - Arsenal berusaha mempertahankan tren positif saat menyambangi markas Aston Villa dalam lanjutan Liga Inggris, Selasa (21/7/2020) atau Rabu dini hari WIB.
Pelatih Mikel Arteta mengincar poin penuh demi menjaga peluang lolos ke kompetisi Eropa, meski tipis.
Tak banyak perubahan yang dilakukan pria asal Spanyol itu dalam susunan starter Arsenal dibanding saat mengalahkan Manchester City di semifinal Piala FA, akhir pekan lalu.
Pola andalan 3-4-3 tetap dipertahankan, dengan satu bek sayap merangkap center back berada di antara trio lini belakang.
Kali ini, peran tersebut dijalankan Sead Kolasinac, yang akan menemari David Luiz dan Rob Holding di depan gawang Emiliano Martinez.
Di lini tengah, Granit Xhaka disimpan di bangku cadangan untuk memberi jalan kepada Lucas Torreira. Gelandang asal Uruguay itu akan jadi poros permainan bersama Dani Ceballos.
Kemudian, menarik juga melihat komposisi lini depan Arsenal. Biasanya, Mikel Arteta menempatkan dua winger mengapit ujung tombak.
Kali ini, ketiga pemain yang diturunkan justru bertipikal striker murni. Mereka adalah Alexandre Lacazette, Pierre-Emerick Aubameyang, dan Eddie Nketiah.
Peran di sisi lapangan tampaknya akan didominasi oleh wingback, Bukayo Saka dan Cedric Soares.
Sementara, Aston Villa butuh tiga poin untuk coba lolos dari jerat degradasi. Pelatih Dean Smith mengerahkan semua pilar terbaik yang dimiliki pasukannya.
Tyron Mings jadi pemimpin pertahanan, John McGinn merupakan dinamo lini tengah, sementara kreativitas Jack Grealish bisa jadi kualitas menentukan.
Situasi hidup-mati yang dihadapi Aston Villa bakal mendongrak performa mereka jadi lebih ganas, dan bukan tak mungkin menghadirkan kejutan versus Arsenal.
Susunan pemain
Aston Villa (4-3-3): Pepe Reina; Ahmed El Mohamady, Ezri Konsa, Tyrone Mings, Matt Targett; John McGinn, Douglas Luiz, Conor Hourihane; Trezeguet, Mbwana Samatta, Jack Grealish
Pelatih: Dean Smith
Arsenal (3-4-3): Emiliano Martinez; Rob Holding, David Luiz, Sead Kolasinac; Cedric Soares, Dani Ceballos, Lucas Torreira, Bukayo Saka; Alexandre Lacazette, Pierre-Emerick Aubameyang, Eddie Nketiah
Pelatih: Mikel Arteta
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Arsenal Siap Boyong Mantan Rekan Bruno Fernandeshttps://t.co/yfShVz1uhz— SKOR Indonesia (@skorindonesia) July 21, 2020
Berita Aston Villa vs Arsenal Lainnya: