- AC Milan sudah menawarkan perpanjangan kontrak dengan nilai yang lebih besar.
- Namun, hingga kini belum ada tanggapan dari pihak kiper berusia 22 tahun tersebut.
- Sikap tersebut membuat sejumlah suporter I Rossoneri geram dan meminta agar Milan mendepak pemain ini.
SKOR.id - Pendukung setia AC Milan kecewa terhadap kiper Gianluigi Donnarumma.
Kebanyakan mereka mengkritik sikap kiper andalan I Rossoneri tersebut setelah mendapatkan tawaran kontrak baru dengan nilai yang besar.
Belakangan, AC Milan memang memberikan tawaran kepada kiper andalan mereka ini.
I Rossoneri dikabarkan siap memberikan kontrak senilai 8 juta euro (sekitar Rp136,6 miliar) per tahun agar Donnarumma bertahan di I Rossoneri.
Kontrak Donnarumma di Milan hanya tersisa tiga bulan lagi, dan belum ada kata sepakat dari kedua belah pihak untuk melanjutkan kerja sama.
Dilansir La Gazzetta dello Sport, AC Milan berniat menaikkan gaji kiper Italia tersebut dari 6 juta euro menjadi 8 juta euro per musim.
Namun sampai sekarang agen Donnarumma, Mino Raiola, belum memberikan jawaban terkait tawaran teranyar AC Milan.
Inilah yang membuat pendukung Milan kecewa. Dalam sebuah media sosial, salah satu suporter Milan meminta agar klub mendepak penjaga gawang berusia 22 tahun tersebut.
Menurut mereka, dengan tidak ada respons yang positif dari kubu Donnarumma, menandakan bahwa sang pemain tidak bersungguh-sungguh untuk tetap di Milan.
Mereka bahkan menyatakan bahwa Gianluigi Donnarumma memang sebenarnya sudah tidak mau bertahan bersama Milan.
"Ya, Milan harusnya sudah mendepak Donnarumma. Dia dan agennya yaitu Raiola," demikian pernyataan salah satu suporter Milan dengan nama Alex, di sebuah forum di laman Football Italia.
"Tidak ada pemain yang lebih besar daripada klub dan tidak ada pemain yang tidak bisa digantikan!"
Faktanya, ini bukan kali pertama suporter Milan kecewa dengan sikap Donnarumma. Pada 2017 silam, situasinya juga tidak jauh berbeda.
Ketika itu, Donnarumma seperti mengulur-ulur waktu terkait kontrak yang ditawarkan Milan kepadanya.
Bahkan, sikap Donnarumma ini kemudian menimbulkan reaksi yang membuat pemain tersebut mendapatkan banyak kritik dari suporter.
"Dollaruma"demikian sebutan yang diberikan dari pendukung Milan di Polandia terkait sikap Donnarumma ketika itu, yang masih bermain di timnas Italia U-21.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Gelandang Muda Barcelona Ogah Dibandingkan dengan Andres Iniesta https://t.co/x4aeAgOEVH— SKOR Indonesia (@skorindonesia) March 24, 2021
Berita Gianluigi Donnarumma Lainnya
Awas AC Milan, Man United dan Chelsea Gelar Negosiasi dengan Agen Gianluigi Donnarumma
Chelsea Bujuk Gianluigi Donnarumma dengan Gaji Rp180 Miliar Per Tahun