- Pemain timnas Indonesia dan timnas U-19 tak kunjung menjalani sesi latihan setelah tiba di Hotel Fairmont sejak 23 Juli 2020.
- Sejumlah hal silih berganti menjadi alasan batalnya agenda sesi latihan timnas Indonesisa dan timnas U-19 yang telah terjadi sebanyak dua kali.
- Selama itu pula, Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, hadir memberikan suntikan motivasi kepada pemain timnas Indonesia dan timnas U-19.
SKOR.id - Sesi mendengarkan motivasi dari Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, masih menjadi agenda yang dijalani para pemain timnas U-19 dan timnas Indonesia selama pemusatan latihan.
Sampai saat ini, 29 pemain timnas Indonesia dan 46 pemain timnas U-19 masih belum juga menginjak rumput hijau.
Mereka seluruhnya masih bertahan di hotel tempat menginap, Hotel Fairmont, Jakarta, sejak 23 Juli yang lalu.
Berbagai alasan silih berganti mengisi kekosongan karena agenda latihan beberapa kali batal digelar.
Dari awalnya menanti kesiapan pelatih Shin Tae-yong, hingga yang terakhir menunggu hasil swab test yang tak kunjung keluar.
Untuk mengisi kekosongan agenda, beberapa kali Mochamad Iriawan menyambangi para pemain timnas Indonesia untuk memberikan suntikan motivasi.
Kunjungan pertama dilakukan pada Minggu (26/7/2020) setelah jadwal pemusatan latihan mengalami perubahan.
Adapun dalam kunjungan berikutnya dilakukan mantan Kapolda Metro Jaya itu pada Kamis (6/8/2020).
Itu juga dilakukan setelah jadwal pemusatan latihan yang awalnya digelar pada 1 Agustus mundur menjadi 7 Agustus 2020.
Dari dua kunjungan itu, purnawirawan jenderal polisi berpangkat akhir Komisaris Jenderal (Komjen) itu memberikan motivasi kepada pemain timnas.
"Bertarunglah untuk merah putih. Ingatlah, lambang negara yang ada di dada kalian, jauh lebih besar maknanya daripada nama yang ada di punggung kalian," kata Iriawan, dikutip dari laman resmi PSSI.
Lelaki yang akrab disapa Iwan Bule itu juga membagikan pengalamannya selama bertugas di korps baju cokelat.
"Baik saat menghadapi teroris, menghadapi musuh masyarakat, menghadapi koruptor yang lari ke luar negeri, menghadapi separatis di Papua, menghadapi pengunjuk rasa anarkis, semua saya lakukan dengan total. Demi Merah Putih,
Iwan Bule juga menyebut, selama para pemain tinggal di Hotel Fairmont, mereka juga menjalani program latihan yang diberikan oleh Shin Tae-yong.
Kondisi ini tentu tak berbeda jauh dengan program latihan yang selama pandemi digelar secara virtual di rumah masing-masing pemain.
Bedanya, saat ini pemain menjalani latihan sembari mendapat fasilitas mewah karena tinggal di Hotel berbintang.
Berita timnas Indonesia lainnya:
Timnas Indonesia Harus Dikarantina 14 Hari saat Tandang ke Thailand