- Manchester United tampil spektakuler saat mengalahkan Liverpool.
- Erik ten Hag meraih kemenangan pertama di laga resmi sebagai pelatih Manchester United.
- Pelatih asal Belanda ini memuji sikap pemainnya yang bangkit dari keterpurukan.
SKOR.id - Penampilan mengesankan dan berkelas dari Manchester United membuahkan gol-gol dari Jadon Sancho dan Marcus Rashford.
Dua gol tersebut membuat Manchester United menang 2-1 atas Liverpool, Selasa (23/8/2022) dini hari WIB.
The Red Devils mengalami pekan sulit setelah dihujani kritik gegara kekalahan 0-4 dari Brentford yang membuat mereka terbenam di dasar klasemen.
Namun, skuad Erik ten Hag mampu membungkam Liverpool untuk meraih kemenangan perdana atas rival abadi sejak Maret 2018.
Kemenangan ini sekaligus jadi tiga poin pertama Erik ten Hag sebagai pelatih Manchester United. Kemenangan ini membuat Erik ten Hag bergembira.
“Kita bisa bicara tentang taktik, tapi ini soal sikap. Ini soal komunikasi, semangat juang dan Anda bisa melihat apa yang bisa mereka raih,” kata Erik ten Hag usai pertandingan.
“Saya menginginkan pendekatan berbeda dan sikap berbeda dan itulah yang mereka bawa ke lapangan. Ini baru awal," Erik ten Hag menegaskan.
Menurut Erik ten Hag, timnya di laga ini bermain lebih tenang tapi juga memberikan banyak tekanan kepada lawan.
"Jadilah sebuah tim dan memiliki semangat yang bagus dan itu yang Anda lihat hari ini," katanya lagi.
Lebih lanjut, Erik ten Hag juga memberikan pujian kepada beberapa penggawa Manchester United, termasuk dua pencetak gol serta kepemimpinan Bruno Fernandes yang jadi kapten di laga ini.
“Ini membuat saya senang bahwa Marcus Rashford dan Jadon Sancho mencetak gol. Lalu Bruno Fernandes mengambil tanggung jawab sebagai kapten dan itu yang mendorongnya," kata Erik ten Hag lagi.
Bersama Raphael Varane yang juga tampil apik di jantung pertahanan, mereka tampil sangat mengesankan.
"Mereka membuat perbedaan besar. Ini tidak hanya mereka; kami membutuhkan lebih banyak pemimpin," katanya.
"Ketika Anda ingin menang, Anda butuh pemimpin dan semangat yang kami tunjukkan hari ini,” kata pelatih berusia 52 tahun ini.
“Saya senang dengan penampilan tapi kami harus melakukannya di setiap pertandingan, jangan hanya melawan Liverpool. Sekali lagi, ini dimulai dengan semangat."
Bukan hanya sang pelatih, melainkan mantan kapten dan bintang Manchester United, Gary Neville, pun mengakui bahwa Manchester United sangat berbeda di laga ini.
“Saya tidak percaya apa yang baru saya saksikan. Saya benar-benar terperangah. Saya tidak berpikir apa yang saya saksikan malam ini mungkin terjadi,” kata Gary Nevilla, yang juga sebagai komentator Sky Sports.
Berita Manchester United vs Liverpool Lainnya:
Hasil Manchester United vs Liverpool: Setan Merah Menang 2-1
Manchester United vs Liverpool: 5 Pemain Pendobrak Rivalitas