- Timnas Nepal resmi memilih eks pelatih yang sukses di India dua musim terakhir serta mantan arsitek PSIS Semarang.
- Pelatih anyar timnas Nepal ini adalah Vincenzo Alberto Annese asal Italia.
- Vincenzo Annese punya karier singkat di Indonesia pada Liga 1 2018 bersama PSIS Semarang.
SKOR.id - Timnas Nepal resmi memiliki pelatih anyar mulai tengah pekan ini atas nama Vincenzo Alberto Annese.
Kabar bergabungnya Vincenzo Alberto Annese ini sebenarnya sudah beredar tiga minggu lalu dan bersumber dari salah satu pengurus Federasi Sepak Bola Nepal (ANFA).
Namun, pengumumkan penunjukan Vincenzo Alberto Annese sebagai pelatih kepala timnas Nepal baru dilakukan awal pekan ini.
Dalam tiga minggu ini, ANFA tidak hanya menandatangani kontrak layanan satu tahun dengan sang pelatih. Tetapi, lelaki 38 tahun ini juga sudah mulai melatih.

Pada Selasa (21/3/2023), dia diumumkan sebagai arsitek anyar timnas Nepal. Pada momen ini juga diumumkan skuad Nepal untuk turnamen singkat tiga negara dala FIFA Matchday.
Turnamen itu bernama resmi 2023 Prime Minister's Three Nations Cup dan melibatkan Nepal, Bhutan, serta Laos.
Hanya saja untuk Vincenzo Annese, dia sebenarnya belum mendapatkan penunjukan resmi. Sebab, sang pelatih belum menyelesaikan formalitas hukum seperti mendapatkan izin kerja.
Hal itu diungkapkan oleh pejabat Dewan Olahraga Nasional dari Nepal yang dikutip dari Onlinekhabar.com.
Sesuai pasal 15(J) Undang-Undang Pembangunan Olahraga Nasional 2020, penunjukan pelatih asing untuk tim olahraga harus disetujui oleh Kementerian Olahraga.
Di mana, badan pengatur penunjukan harus mengajukan permintaan melalui Dewan Olahraga Nasional.
Namun dikabarkan media ini pula, dewan mengatakan telah mengajukan permintaan untuk penunjukan Vincenzo Alberto Annese sebagai pelatih timnas Nepal.
Kini, mereka masih menunggu tanggapan dari kementerian untuk pengesahan Vincenzo Annese melatih Rohit Chand Cs.
Ketentuan yang sama dalam undang-undang baru, penunjukan pelatih timnas kriket Nepal, Monty Desai juga ditunda pada Januari 2023.
Sebelum menerima pekerjaan ini, Vincenzo Annese pada dua musim terakhir sukses di Liga India atau I League.
Bersama mantan pelatih PSIS Semarang itu, Gokulam Kerala FC dua kali beruntun menjuarai I League pada musim 2020-2021 dan 2021-2022.
Namun ketika berkarier di Indonesia, Vincenzo Annese tak lama melatih PSIS Semarang hanya sekitar lima bulan di Liga 1 2018.