- Gelandang anyar Persib Bandung, Farshad Noor, masih butuh adaptasi dengan skuad Maung Bandung.
- Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, mengaku Farshad Noor belum nyetel dengan permainan Dedi Kusnandar dan kawan-kawan.
- Robert Albers membeberkan faktor yang membuat Farshad Noor belum padu dengan permainan Persib Bandung.
SKOR.id - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, berbicara soal adaptasi Farshad Noor.
Gelandang anyar Persib Bandung, Farshad Noor belum lama menjadi bagian skuad Maung Bandung.
Ia baru bargabung dengan skuad Persib ketika awal Piala Menpora 2021 digelar.
Robert Alberts mengakui bahwa gelandang asal Afghanistan itu masih butuh adaptasi dengan tim.
Pelatih berkewarganegaraan Belanda itu melihat permainan Farshad belum nyetel dengan Frets Butuan dan kawan-kawan.
"Dia belum bisa bermain dengan baik dan belum bisa bergabung dalam permainan yang diinginkan," kata Alberts.
"Tetapi dia bisa memberikan space dan kesempatan-kesempatan yang ada dalam permainan," Alberts menambahkan.
Alberts memebeberkan faktor gelandang 26 tahun itu belum padu dengan pemain Persib lainnya.
"Mungkin karena cedera yang ada jadi permainannya belum maksimal. Karena permainannya sangat berbeda dan belum bisa padu dengan pemain lainnya," tutur Alberts.
Robert Alberts sudah memberikan kesempatan Farshad Noor tampil empat laga pada ajang Piala Menpora 2021.
Bersama Persib, Farshad Noor merumput ketika menghadapi Persita Tangerang, Persiraja Banda Aceh, Persebaya Surabaya, dan PS Sleman.
Untuk melihat update jadwal, hasil, dan klasemen lengkap Piala Menpora 2021 silakan klik link ini.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Persib Lainnya:
Persib Bungkam PS Sleman, Robert Alberts Tak Puas dengan Kualitas Permainan
Hasil Persib vs PS Sleman: Gol Telat Frets Butuan Buat Maung Bandung Menang
Hadapi PS Sleman, Victor Igbonefo Bocorkan Kelemahan Pertahanan Persib