- Striker timnas U-23 Indonesia, Muhammad Ridwan meminta timnya segera berbenah seusai kalah 0-2 dari Pohang Steelers.
- Setidaknya, ada beberapa aspek yang harus segera diperbaiki timnas U-23 Indonesia sebelum terjun di SEA Games 2021.
- Sebab, penyerang muda timnas U-23 Indonesia ini memiliki target yang cukup ambisius di SEA Games 2021.
SKOR.id – Striker timnas U-23 Indonesia, Muhammad Ridwan memiliki ambisi yang cukup besar untuk meraih hasil terbaik di SEA Games 2021.
Oleh karena itu, Muhammad Ridwan siap memperbaiki sejumlah kekurangan untuk menghadapi laga uji coba selanjutnya.
Sebab, timnas U-23 Indonesia sempat tumbang 0-2 dari Pohang Steelers pada laga uji coba yang berlangsung di Stadion Steel Yard, Pohang, Sabtu (23/4/2022).
“Secara keseluruhan, kami sudah bekerja keras dalam pertandingan melawan Pohang Steelers,” kata Ridwan dikutip dari laman resmi federasi.
“Namun, hasilnya belum maksimal. Untuk laga uji coba selanjutnya, kami akan berusaha lebih baik lagi,” ia melanjutkan.
Sejauh ini, striker muda Persik Kediri itu sudah menyumbangkan satu gol untuk skuad Garuda Muda, yakni pada laga uji coba sebelumnya melawan Andong Science College.
Pemain berusia 21 tahun itu mengatakan, masih ada beberapa aspek yang mesti diperbaiki dari skuad timnas U-23 Indonesia.
Selain itu, Ridwan juga memiliki ambisi tersendiri untuk bisa menembus skuad utama timnas U-23 Indonesia yang akan diterjunkan di SEA Games 2021.
Sebab, eks-pemain PSIS Semarang ini memiliki misi khusus untuk mempersembahkan emas bagi skuad Garuda Muda.
“Kami harus lebih bekerja keras lagi serta harus meningkatkan kemampuan seperti fisik, taktikal, dan lainnya,” kata Ridwan.
“Semoga, saya dapat terpilih untuk masuk skuad utama SEA Games 2021 nanti dan bertekad membawa Indonesia meraih emas,” ia menambahkan.
Pada laga selanjutnya, Muhammad Ridwan dan awan-kawan akan menghadapi Daejon Hana Citizen pada Rabu (27/4/2022).
Ini akan menjadi laga uji coba terakhir bagi timnas U-23 Indonesia sebelum pulang ke Jakarta, lalu bertolak ke Vietnam untuk menghadapi SEA Games 2021.
Berita Timnas U-23 Indonesia Lainnya:
Hasil Timnas U-23 Indonesia vs Pohang Steelers: Garuda Muda Kalah via Dua Gol Telat
Shin Tae-yong Koreksi Kekurangan Timnas U-23 Indonesia Pascamenang Uji Coba
Timnas U-23 Indonesia Kalah dari Pohang Steelers, Marc Klok Petik Pelajaran Berharga