- Penyerang Dynamo Kiev, Fran Sol, akhirnya mempublikasikan novel perdananya.
- Di waktu senggangnya, pemain jebolan akademi Real Madrid itu gemar membaca dan menulis.
- Pesepak bola 28 tahun itu pernah menjadi penantang gelar top scorer di Eredivisie 2017-2018.
SKOR.id – Tak sedikit pesepak bola yang memiliki minat besar di bidang lain, salah satunya adalah Fran Sol.
Striker Dynamo Kiev itu mendedikasikan waktu luangnya untuk menyelami dunia sastra. Ia baru saja merilis novel perdananya berjudul ‘Madrid 2035’.
Novel itu mengisahkan serangkaian petualangan seorang mantan atlet di masa depan. Sang tokoh utama memetik banyak pelajaran dari orang-orang yang ditemuinya.
Pesepak bola 28 tahun tersebut senang membaca dan menulis. Hobi ini sudah diketahui oleh orang-orang terdekatnya.
“Saya senang membaca sebagai metode belajar, meski saya tidak suka jenis biografi dan pengembangan diri. Saya menilai diri saya adalah pecinta novel, baik realistis dan fiksi ilmiah,” ujarnya seperti dikutip dari Marca.
“Sepanjang hidup, saya telah menulis banyak hal, meskipun tak banyak yang tahu. Setahun lalu atau lebih, saya memberanikan diri menyatukan catatan-catatan yang saya tulis bertahun-tahun jadi buku.”
Ia menyebut Paulo Coelho, George Orwell, JJ Benitez, Stephen King dan Arthur Conan Doyle sebagai penulis favoritnya.
Terkait dengan hobi tersebut, penyerang jebolan akademi Real Madrid tersebut menjamin tidak akan mengganggu pekerjaan utamanya.
“Ini hanya sekadar hobi dan saya dapat menyesuaikan dengan kehidupan sebagai atlet,” Sol menegaskan.
“Sejauh ini karya saya mendapat ulasan positif. Jadi saya bisa mengumpulkan catatan-catatan saya dan membangun cerita kedua.”
Meskipun jauh dari pusat sepak bola Eropa, Fran Sol bukan pemain berkualitas rendah. Selepas dari akademi Real Madrid, ia membela Lugo dan Oviedo.
Striker tersebut lantas merapat ke Villarreal B dan dipromosikan ke tim utama dan sempat tampil dalam dua laga.
Kariernya moncer saat mengikatkan diri dengan Willem II. Fran Sol sempat menjadi penantang gelar top scorer di Eredivisie 2017-2018, sebelum akhirnya finis di peringkat kedelapan dengan 16 gol.
Selama merumput di Belanda tiga musim, ia selalu membukukan dobel digit gol. Hal ini yang menarik Dinamo Kiev sehingga mengontraknya pada Januari 2019.
Di Ukraina, produktivitasnya menurun karena terganggu oleh cedera. Golnya saat debut dengan tim di Liga Europa, mengantar mereka ke perdelapan final Liga Europa 2018-2019.
Musim ini, Frank Sol baru memberikan satu gol dan dua assist dari 16 penampilan dengan Dynamo Kiev.
Ikuti juga Instagram, Facebook, Twitter, dan YouTube dari Skor Indonesia.
Berita Entertainment Lainnya:
Kisah antara Kamaru Usman, Sang Ayah, dan Sebuah Penjara Federal di Texas
Artis Kpop Stephanie Kim Jebolan SM Entertainment Pacari Eks-Bintang MLB