- AC Milan bakal berjumpa Manchester United di babak 16 besar Liga Europa.
- Pelatih AC Milan, Stefano Pioli, menyebut Man United sebagai tim yang paling difavoritkan keluar sebagai juara.
- Stefano Pioli menantikan duel melawan klub besutan Ole Gunnar Solskjaer tersebut.
SKOR.id - Pelatih AC Milan, Stefano Pioli, mengungkapkan pendapatnya soal timnya yang bakal bertemu Manchester United di Liga Europa.
AC Milan dan Manchester United bakal saling berhadapan di babak perdelapan final Liga Europa.
Pertemuan tersebut terjadi setelah undian yang dilakukan UEFA pada Sabtu (26/2/2021) malam WIB.
Stefano Pioli mengatakan bahwa pertandingan tersebut bakal menggairahkan dan memotivasi.
Juru taktik berusia 55 tahun itu juga menyebut Manchester United sebagai calon kuat juara Liga Europa.
"Bagi kami, pertandingan itu akan menggairahkan dan penuh motivasi," kata Pioli dilansir dari Sky Italia.
"Kami menghadapi tim yang difavoritkan (juara) di kompetisi ini. Lawan dan stadion itu mengingatkan tentang sejarah gemilang kami," ujar Pioli mengimbuhi.
Pujian tidak hanya dilemparkan oleh Stefano Pioli, Ole Gunnar Solskjaer pun memberikan pujian untuk AC Milan.
Menurut Ole Gunnar Solskjaer, AC Milan adalah sebuah tim yang dengan sejarah yang fantastis.
Pertemuan terakhir antara AC Milan dan Manchester United terjadi pada musim 2009-2010 silam di babak 16 besar Liga Champions.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Hasil Laga Pembuka J1 League: Striker Gaek Jepang Brace, Kawasaki Frontale Menang https://t.co/MtcVEg6UVf— SKOR Indonesia (@skorindonesia) February 26, 2021
Berita AC Milan Lainnya:
Manchester United bertemu AC Milan di 16 Besar Liga Europa, Ini Rapor Duel Keduanya
Hasil Undian Babak 16 Besar Liga Europa: Manchester United Bertemu AC Milan