- Stefano Cugurra mengungkapkan skema yang mungkin membuat Bali United meraih gelar juara Liga 1 2021-2022.
- Stefano Cugurra tak akan memikirkan hasil pertandingan tim lain dan memilih fokus ke raihan Bali United di enam laga terakhir.
- Stefano Cugurra menyebut semua tim di Liga 1 2021-2022 masih harus bekerja keras hingga musim berakhir.
SKOR.id - Bali United kembali mendapatkan tiga poin ketika bertanding melawan Persela Lamongan pada pekan ke-28 Liga 1 2021-2022.
Bertanding di Stadion Kompyang Sujana, Denpasar, Bali United mengalahkan Persela dengan skor tipis 2-1.
Tambahan tiga poin membuat Bali United tetap memimpin klasemen sementara Liga 1 2021-2022 dengan koleksi 60 poin dari 28 laga.
Saat ini tim berjuluk Serdadu Tridatu unggul tiga poin dari Persib Bandung yang berada di peringkat kedua.
Bali United juga unggul lima poin dari Arema FC dan Bhayangkara FC yang ada di ranking ketiga dan keempat.
Adapun tim yang masih mungkin mengejar raihan poin Bali United ialah Persebaya yang menempati urutan kelima dengan koleksi 54 poin.
Pelatih Bali United, Stefano Cugurra, tak mau pusing dengan memikirkan capaian dari tim-tim lainnya.
Ia hanya ingin fokus dengan timnya sendiri. Pelatih asal Brasil itu berharap Ilija Spasojevic dan kolega bisa terus meraih kemenangan dalam enam laga terakhir di Liga 1 2021-2022.
Menurut Stefano Cugurra, hanya kemenangan demi kemenangan yang akan membuat Bali United tetap kokoh di puncak klasemen.
"Yang paling penting, saya pikir adalah hasil dari Bali United. Kami sekarang ada di nomor satu. Kalau kami bisa dapat tiga poin seperti hari ini, pasti tetap nomor satu," ujar Stefano Cugurra kepada wartawan, Selasa (1/3/2022).
"Tapi klub lain, seperti Bhayangkara FC tidak bisa menang jadi poin tambah jauh dan sisa pertandingan lebih sedikit," ia menambahkan.
Menanggapi persaingan di jalur perebutan gelar juara yang masih cukup ketat, pelatih yang akrab disapa Teco itu akan meminta para pemain Bali United terus bekerja keras hingga akhir musim.
"Kompetisi saya pikir menarik. Semua tim masih bekerja keras sampai pertandingan terakhir di musim ini," katanya.
Berita Bali United Lainnya:
Hasil Persela vs Bali United: Laskar Joko Tingkir Tak Mampu Bendung Serdadu Tridatu
Pelatih Bali United Yakin Persipura Mampu Keluar dari Zona Degradasi
Piala AFC 2022: Bali United Resmi Jadi Tuan Rumah Grup G, PSM Main di Malaysia