- Beberapa laga J.League akan digelar tanpa penonton.
- Hal ini karena status darurat pandemi yang berlangsung di beberapa kota.
- Ini jadi yang pertama laga tanpa penonton sejak tahun lalu.
SKOR.id - Keadaan darurat membuat J.League harus menggelar 11 laga mereka tanpa penonton.
Status darurat yang disematkan ke Kota Tokyo, Osaka, Kyoto, dan Kyogo dikatakan akan "singkat tetapi kuat" untuk menekan angka pandemi, tiga bulan jelang Olimpiade di Negeri Sakura.
Status darurat ini memaksa J.League menggelar beberapa laga tanpa penonton pada 25 April sampai 11 Mei mendatang.
Awalnya ada tujuh laga yang digelar tanpa penonton, termasuk tiga laga kasta teratas dan dua laga J.League Cup.
Kemudian jumlah ini bertambah menjadi 11, termasuk laga F.C.Tokyo vs Yokohama F. Marinos dan tiga laga lain dari kasta kedua.
Ini akan jadi kali pertama J.League menggelar laga penonton sejak Juli tahun lalu.
Meski kini belum diperbolehkan mengisi stadion secara penuh, penonton sudah bisa terus menyaksikan langsung tim kesayangan mereka berlaga.
"J.League bangga soal mengetahui tentang cara memberikan keamanan bagi semua pihak saat laga berlangsung," ujar Chairman J.League, Mitsuru Murai.
"Kami meminta maaf soal keadaan yang membuat kami tak memperbolehkan fans untuk datang langsung ke stadion."
Gelaran J1 League sudah memasuki pekan ke-11, dengan laga J.League Cup sudah memasuki matchday ketiga.
Para pencinta Liga Jepang bisa menyaksikan pertandingan-pertandingan Meiji Yasuda J1 League musim ini lewat siaran langsung K-Vision di channel MNC Sport dan atau Soccer Channel.
Selain itu, penggemar J.League juga bisa menyaksikan melalui MNC vision (Channel: MNC Sport dan atau Soccer Channel), Vision+ (OTT), dan MNC Play (TV Kabel).
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
KASUS MANDULNYA LINI DEPAN GAMBA OSAKA di @J_League_En
Satu-satunya gol Ganba Osaka musim ini dicetak oleh mantan penyerang Bayern Munchen, Takashi Usami, saat menang 1-0 lawan Sagan Tosu.
Apa sebenarnya masalah lini depan Gamba Osaka?
Selengkapnya: https://t.co/i3kW3X7zSF pic.twitter.com/6ZmZ1DrYCn— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 23, 2021
Berita J.League Lainnya:
Hasil, Klasemen, dan Highlight J1 League Pekan Ke-11: Pembantaian di Derbi Yokohama
Rapor Pemain ASEAN di J.League Pekan Ke-11: Theerathon Menang 5-0, Chanathip 100