- Penyelenggaraan pekan kedua Liga 1 2021-2022 menyisakan catatan menarik dari segi penguasaan bola.
- Sebab, dari sembilan laga pekan kedua Liga 1 2021-2022, mayoritas tim yang mendominasi penguasaan bola justru kalah.
- Persib menjadi satu-satunya tim yang menang setelah mendominasi pertandingan, sedangkan lima tim lain yang menguasai laga justru kalah.
SKOR.id– Sembilan pertandingan pekan kedua Liga 1 2021-2022 telah selesai digelar dan kini memasuki minggu ketiga.
Sebelum masuk ke pekan ketiga, terdapat sejumlah catatan menarik dari sembilan laga tersebut.
Jika menilik catatan penguasaan bola dari seluruh laga, ternyata hanya Persib Bandung yang bermain dominan dari segi penguasaan bola dan akhirnya berhasil meraih kemenangan.
Sementara itu, ada empat tim yang kalah dari segi dominasi penguasaan bola tapi pada akhir laga justru berhasil meraup poin penuh.
Hal ini menunjukkan bahwa mendominasi penguasaan bola sepanjang pertandingan tak selalu berbanding lurus dengan kemenangan.
Dari statistik yang dihimpun LapangBola, Persipura Jayapura yang bermain dominan dari segi penguasaan bola, yakni dengan catatan 68%, justru tak bisa berkutik saat menghadapi Persela Lamongan.
Sebab, Persela Lamongan yang sudah unggul sejak menit ke-12 mampu mempertahankan keunggulan hingga laga berakhir, meski catatan penguasaan bola mereka hanya 32%.
Kemudian, Borneo FC yang mencatatkan penguasaan bola sebesar 65%, justru kalah 0-1 dari Persik Kediri yang mencatat 37%.
Sementara itu, Persiraja Banda Aceh yang sempat tertinggal 1-2 dari PS Sleman, hanya mampu mencatatkan 45% penguasaan bola.
Namun, pada akhir pertandingan, tim berjulukan Laskar Rencong itu berhasil bangkit dan berbalik unggul 3-2 atas tim Elang Jawa.
Tim ketiga yang kalah penguasaan bola tetapi sukses meraih kemenangan pada pekan kedua ialah Bali United.
Meskipun Serdadu Tridatu hanya mencatat 45% penguasaan bola, tetapi mereka sukses menjegal Barito Putera yang mendominasi 55% penguasaan bola dengan skor 1-2.
Sedangkan tim terakhir yang berhasil menggondol tiga poin meski tak mendominasi permainan ialah Persebaya Surabaya.
Tim asuhan Aji Santoso memang hanya mencatat penguasaan bola sebesar 40%. Tetapi, mereka sukses menang 3-1 atas Tira Persikabo yang mendominasi 60% penguasaan bola.
Adapun, tiga pertandingan lain yang digelar pada Minggu (12/9/2021) seluruhnya berakhir tanpa pemenang.
Ketiga laga itu yakni Arema FC melawan Bhayangkara FC (1-1), Madura United melawan PSM Makassar (1-1), dan Persija Jakarta kontra PSIS Semarang (2-2).
Hasil pertandingan berdasarkan penguasaan bola pada pekan kedua Liga 1 2021-2022
Dominasi penguasaan bola berujung kemenangan
Persita Tangerang (32%) – (68%) Persib Bandung (1-2)
Kalah penguasaan bola berujung kemenangan
Persela Lamongan (32%) – (68%) Persipura Jayapura (1-)
Persik Kediri (37%) – (63%) Borneo FC (1-0)
Persiraja Banda Aceh (45%) – (55%) PS Sleman (3-2)
Barito Putera (55%) – (45%) Bali United (1-2)
Persebaya Surabaya (40%) – (60%) Tira Persikabo (3-1)
Laga berakhir imbang
Arema FC (47%) – (53%) Bhayangkara FC (1-1)
Madura United (54%) – (46%) PSM Makassar (1-1)
Persija Jakarta (62%) – (38%) PSIS Semarang (2-2)
View this post on Instagram
Baca Juga Berita Liga 1 Lainnya:
Paradoks Andritany Ardhiyasa, Penyelamatan di Liga 1 2021-2022 dan Hasil Persija
Prediksi Liga 1 2021-2022: Bali United Vs Persib Bandung
Persib Resmi Luncurkan Tiga Jersey untuk Liga 1 2021-2022, Mengandung Pesan Kuat