- Rapat virtual PT LIB dengan klub, dimanfaatkan Sriwijaya FC untuk menagih utang yang tertunggak.
- Tak hanya Sriwijaya FC, ternyata PT LIB juga masih menunggak hak PSMS Medan dan Semen Padang FC.
- Sebelum Liga 2 2020 dilanjutkan, Sriwijaya FC ingin PT LIB tentukan waktu pembayatan utang itu.
SKOR.id - Kegiatan rapt virtual antara tim Liga 2 2020 dengan PT Liga Indonesia Baru (LIB) dimanfaatkan Sriwijaya FC (SFC), untuk menagih utang.
Seperti diketahui, PT LIB belum mebayar hak Sriwijaya FC pada musim sebelumnya. Sayangnya, PT LIB belum memberi titik terang kapan utang dibayar.
Sekretaris PT Sriwijaya Optimis Mandiri (SOM), yang menaungi Sriwijaya FC, Faisal Mursyid, mengakui, dalam rapat virtual itu kejelasan utang dipertanyakan.
Bahkan, menurutnya, tak hanya dengan Sriwijaya FC saja, PT LIB juga memiliki utang dengan PSMS Medan dan Semen Padang FC.
Untuk itulah dalam kegiatan managers meeting pada Selasa (12/8/2020), itu pihaknya meminta solusi dan penyelesaian utang PT LIB tersebut.
"Belum ada titik terang, jawabannya masih dipelajari oleh Direksi PT LIB yang baru," kata Faisal Mursyid kepada Skor.id, Sabtu (15/8/2020).
Faisal berharap, direksi baru PT LIB membuat kesepakatan penyelesaian utang dengan Sriwijaya FC, agar tidak menunggu tanpa kejelasan.
Ia mengungkapkan, awalnya utang PT LIB mencapai Rp4,5 Miliar, dengan rincian mulai dari dana rangking dan rating Liga 1 2017 sebesar Rp1.5 milair.
Adapun sisa kontribusi tahap ke-7 dan 8 Liga 1 2018 sebesar Rp324.808.702, lalu sisa pembayaran Elite Pro Academy U-16 2018 sebesar Rp2.15 miliar.
Ada pula dana pengembalian denda Komisi Disiplin (Komdis) PSSI 2018 sebesar Rp560 juta. Jadi, total utang PT LIB kepada Sriwijaya FC mencapai Rp4.534.808.702.
Namun, per 10 Januari 2020, sudah berangsur dicicil dan sisa utang PT LIB saat ini tinggal Rp3,4 Miliar. Sayang, tidak tahu kapan PT LIB akan membayar.
Untuk itulah, direksi PT LIB yang baru hasil Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) secara virtual pada Sabtu, 13 Juni 2020, diharapkan dapat menuntaskan utang.
"Kami berharap sebelum Liga 2 2020 dilanjutkan kembali ada semacam kesepakatan penyelesaian utang ini seperti apa," ucap Faisal Mursyid.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Baca Juga Berita Sriwijaya FC Lainnya:
Wisma Atlet Penuh, Skuad Sriwijaya FC Menginap di Hotel
Sriwijaya FC Puas Komposisi Grup Liga 2 2020 Diundi
Teka-teki Pemain Timnas Inisial B, Bayu Gatra Diisukan Merapat ke Sriwijaya FC