- Spanyol kalah 1-2 dari Swiss dalam lanjutan UEFA Nations League dini hari tadi WIB.
- Pelatih Spanyol, Luis Enrique, memuji penampilan Swiss pada laga ini.
- Luis Enrique menargetkan kemenangan pada laga terakhir kontra Portugal.
SKOR.id - Pelatih Spanyol, Luis Enrique, memuji penampilan Swiss yang berhasil mengalahkan timnya.
Spanyol harus mengakui keunggulan Swiss pada matchday kelima UEFA Nations League 2022-2023 dini hari tadi WIB.
Satu gol Spanyol melalui Jordi Alba mampu dibalas dua kali oleh Swiss lewat Manuel Akanji dan Breel Embolo.
Setelah pertandingan, Luis Enrique memberikan kredit positif untuk sang lawan yang tampil apik.
"Kalah selalu menyakitkan, tidak peduli berapa lama Anda tidak terkalahkan. Pujian untuk mereka, mereka selalu berbahaya, mereka menekan dengan baik," kata Enrique.
"Saya tidak ingat berapa banyak kesalahan teknis, terutama di dua sudut di mana kami kebobolan gol. Refleksi dari keseluruhan pertandingan adalah Jordi menyamakan kedudukan dan kami langsung kebobolan," imbuh sang entrenador.
Akibat kekalahan ini timnas Spanyol harus mendulang poin penuh pada laga terakhir kontra Portugal (28/9/2022).
Ya, saat ini tim berjuluk La Furia Roja berada di posisi kedua Grup A2 dengan koleksi 8 poin, tertinggal 2 angka dari Portugal.
"Portugal memiliki pemain kelas dunia dan kami bermain imbang dalam tiga pertandingan terakhir kami melawan mereka," kata Enrique.
"Saya pikir itu akan menjadi tempat yang sulit untuk dimenangkan tetapi hasil imbang tidak akan membantu kami, jadi kami akan mencoba mengambil tiga poin," pungkas eks pelatih Barcelona tersebut.
Berita UEFA Nations League Lainnya:
Hasil Republik Ceko vs Portugal: Selecao Pesta Gol di Fortuna Arena
Head to Head Belanda vs Belgia: Oranje Unggul dalam Jumlah Kemenangan