- Perusahaan Teknologi asal Jepang, Sony, membeberkan keuntungan yang diraup hasil dari penjualan konsol miliknya, PlayStation.
- Dari data yang diungkap Sony, PlayStation meraup keuntungan sebesar 2,6 triliun yen atau sekitar Rp347 triliun.
- PlayStation 5 pun menjadi konsol yang paling laris pada tahun pertamanya dibanding konsol-konsol terdahulunya.
SKOR.id - PlayStation berhasil meraup keuntungan terbesarnya sepanjang sejarah pada 2020.
PlayStation memang menjadi salah satu konsol gaming yang paling diminati oleh masyarakat.
Apalagi setelah konsol besutan Sony tersebut meluncurkan generasi terbarunya, PlayStation 5 pada akhir 2020 lalu.
Kehadiran PS5 ternyata membawa berkah bagi PlayStation.
Hal itu terungkap dari laporan yang diungkapkan Sony baru-baru ini.
Laporan tersebut lantas diunggah oleh pengamat industri gaming, Daniel Ahmad di akun Twitter pribadinya, Kamis (27/5/2021).
Dalam cuitannya tersebut, Daniel Ahmad memperlihatkan bagaimana PlayStation berhasil meraup keuntungan terbesar sepanjang sejarah mereka.
Dari grafik yang ditampilkan, PlayStation berhasil meraup keuntungan sebesar 2,6 triliun yen atau sekitar Rp347 triliun pada 2020.
Keuntungan tersebut didapat tak hanya dari hadirnya PlayStation 5 saja, tapi juga dari berbagai layanan berbayar yang dimiliki seperti PlayStation Plus.
Selain itu PlayStation juga mendapatkan keuntungan dari beberapa gim eksklusif yang berhasil mereka jual.
Sony just released its IR Day presentation for the Games & Services segment.
Some notable parts on the strategy to grow the PlayStation gaming business.
PlayStation is currently the most profitable it has ever been. https://t.co/rotYHhFsvn pic.twitter.com/LM7mL26NgX— Daniel Ahmad (@ZhugeEX) May 26, 2021
2020 memang menjadi tahun yang terbilang baik bagi industri gaming.
Pasalnya masyarakat terpaksa melakukan aktivitas di dalam rumah untuk terhindar dari pandem Covid-19 yang melanda berbagai belahan dunia.
Hal itu membuat kegiatan bermain gim menjadi salah satu cara paling ampuh untuk mengusir kebosanan.
Sony juga memperlihatkan bahwa penjualan PlayStation 5 menjadi yang terbaik daripada generasi terdahulunya.
Total 7,8 juta unit PS5 berhasil dijual pada tahun pertamanya.
Angka tersebut naik 200 ribu unit dari konsol terdahulunya, PlayStation 4 yang terjual 7,6 juta unit pada 2013.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Peneliti Oxford: Bermain Gim Bagus Untuk Kesehatan Mental https://t.co/sjQtlmvF91— SKOR.id (@skorindonesia) May 27, 2021
Berita PlayStation lainnya: